Borong 17 Medali, Kota Tangerang Juara Umum Cabor Pencak Silat POPDA Banten

Borong 17 Medali,  Kota Tangerang Juara Umum Cabor Pencak Silat POPDA Banten

Tim cabor Pencak Silat Kota Tangerang berfoto bersama.-Ahmad Syihabudin -

TANGERANGEKSPRES.ID - Cabang Olahraga (Cabor) Pencak Silat Kota Tangerang menjadi juara umum pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ke-11 tingkat provinsi Banten dengan memborong 17 medali.

 

Pertandingan itu berlangsung di Mall Balekota, Kota Tangerang sebagai tuan rumah, Senin (10/6/2024) malam.

 

Hingga pukul 22.00 WIB final itu, 17 medali Kota Tangerang unggul tipis di posisi kedua di bawah kabupaten Lebak dengan 16 medali.  Kota Tangerang menyabet juara umum dengan perolehan medali 9 emas, 1 perak dan 7 perunggu. 

 

Sebelumnya, atlet pelajar Kota Tangerang yakni Farred Gitrhof Tachir (16) berhasil menaklukkan atlet dari Kota Tangerang Selatan. 

 

Farred menyumbangkan satu emas untuk Kota Tangerang mengaku senang bisa memenangkan kejuaraan POPDA Banten tahun ini pada cabor pencak silat. Dia mengaku telah mempersiapkan diri sebelumnya untuk kejuaraan ini. 

 

"Alhamdulillah setelah mempersiapkan diri, dengan terus belajar dan berlatih, saya dapat meraih medali emas untuk Kota Tangerang. Ini merupakan kemenangan pertama saya pada kejuaraan POPDA Banten. Setelah tahun lalu saya hanya menduduki posisi ketiga di kejuaraan yang sama," kata Dia.

 

Menurut Farred, lawannya di final yakni Kota Tangerang Selatan sangat kuat, karena telah melihat permainan yang dibawakannya pada semi final. 

 

Sumber: