Kecamatan Ciputat Gelar Musrenbang 2025, Ada Tiga Prioritas Utama

Kecamatan Ciputat Gelar Musrenbang 2025, Ada Tiga Prioritas Utama

Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan foto bersama peserta Musrenbang Kecamatan Ciputat,di Balai Ratu, Sawah, Ciputat, Rabu (31/1/2024)-Miladi Ahmad-

TANGERANGEKSPRES.ID - Kecamatan Ciputat menggelar musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) 2025, Rabu (31/1/2024).

Musrenbang yang digelar di Balai Ratu Permai, Sawah Baru tersebut dihadiri Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan, Wakul DPRD Kota Tangsel Li Claudia Chandra, anggota DPRD Kota Tangsel Dapil Ciputat, Camat Ciputat Mamat, lurah se-Kecamatan Ciputat dan lainnya.

Dalam musrembang tersebut, dipenuhi beragam usulan dari masyarakat. Mulai dari usulan pembangunan fisik maupun juga non fisik. Musrenbang yang dilaksanakan merupakan forum yang menjadi cikal bakal rencana pembangunan di Cuputat pada 2025 mendatang.

Camat Ciputat Mamat memaparkan, beragam usulan memadati forum Musrembang kali ini. "Baik fisik ataupun non fisik. Fisik maksimal 60 persen, untuk non fisik minimal 40 persen," ujarnya.

Untuk usulan fisik, mayoritas berisi permohonan pembangunan infrastruktur berupa jalan, saluran air dan lainnya. "Non fisik itu termasuk pemberdayaan masyarakat. Non fisik kebanyakan pelatihan-pelatihan," tambahnya.

Untuk tahun ini, anggaran yang diberikan kepada Kecamatan Ciputat berjumlah Rp 4,9 miliar. Sedangkan untuk setiap kelurahan memiliki pagi anggaran yang berbeda-beda.

"Untuk Kelurahan Serua Rp 2,6 miliar, Jombang Rp 3 miliar, Sawah Baru Rp 2,2 miliar, Sawah 2,8 miliar, Serua Indah Rp 1,1 miliar, Sawah baru Rp 2,2 miliar, Ciputat Rp 2,2 miliar dan Cipayung Rp 2 miliar," tambahnya.

Prosesnya sudah kita lalui, pola musrenbang kelurahan dan musrembang kelurahan.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kota Tangsel Li Chaudia Chandra mengatakan, musrembang tingkat Kecamatan Ciputat yang dilaksanakan merupakan kelanjutan musrenbang tingkat RY, RW dan kelurahan.

"Setelah melalui verifikasi usulan ini akan kita bahas layak atau tidak layak. Ditiap kelurahan ada anggaran tapi, itu tidak cukup. Tapi kami dewan ada reses. Kalai reses turun bapak ibu bisa sampaikan keluhan ke dewan," ujarnya.

"Pembangunan di wilayah bapak itu harus ada kerjasama masyarakat dengan pemkot. Harus ada prioritas pembangunan di wilayah bapak ibu lantaran keterbatasan anggaran," jelasnya.

Ditempat yang sama, Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan mengatakan, pada 2023 program-program pembangunan pendidikan, infrastruktur, kesehatan berjalan dengan baik. "Kesuksesan ini berkat dukungan dari masyarakat," ujarnya.

Pilar menambahkan, APBD Kota Tangsel sesuai mandatory spending ada tiga, yakni pendidikan, kesehatan dan infrastruktur. Pertama untuk pendidikan minimal 20 persen dan di wilayahnya lebih 20 persen.

Saat ini Pemkot Tangsel terus meningkatkan fasilitas pendidikan. "Tahun 2023 dilakukan rehabilitasi gedung sekolah sebanyak 86 gedung SDN dan 9 gedung SMPN. Pembangunan gedung sekolah sebanyak 5 gedung SD dan 5 gedung SMP," tambahnya.

Menururutnya, pihaknya juga memberikan insentif kepada 5.000 guru swasta dan 1.251 kepala sekolah Paud, SD, SMP, dan kesetaraan swasta.

Juga Pemberian beasiswa untuk 4.476 siswa SMP dan kesetaraan, 108 siswa SMA/sederajat dan 721 sarjana, pemberian bosda bagi siswa sebanyak 79.863 siswa SD, 26.212 siswa SMP.

"Atlet berprestasi juga sedang disiapkan beasiswa. Beasiswa bagi penghafal Al Quran juga kita diberikan," jelasnya.

Mandatory spending kedua adalah kesehatan minimal 10 persen dan Pemkot Tangsel sudah lebih 10 persen. Perluasan cakupan universal health care (UHC) dengan capaian 99,6 persen masyarakat Kota Tangsel, pemberian santunan kematian melalui pembayaran premi jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian sebanyak 15.413 orang.

"Ada juga program ngider sehat. Dengan progran ini laporan dari Dinkes jumlah angka pasien yang datang ke rumah sakit menurun sekitatlr 20 persen, artinya masyarakat semakin sehat," terangnya

"Mandatory spending ketiga adalah infrastruktur, yakni masalah penanganan drainase, peningkatan jalan dan lainnya," tutupnya. (*)

Sumber: