Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang, Pagar Tembok SMAN 9 Kabupaten Tangerang Roboh

Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang, Pagar Tembok SMAN 9 Kabupaten Tangerang Roboh

Kondisi tembok pagar SMAN 9 Kabupaten Tangerang, di Jalan Raya Pasar Baru, Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Selasa (23/1/2024). -Zakky Adnan-

TANGERANGEKSPRES.ID - Hujan deras dan angin kencang yang terjadi di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, mengakibatkan tembok pagar SMAN 9 Kabupaten Tangerang, roboh.

 

Robohnya pagar sekolah tersebut terjadi sekitar pukul 01.00 WIB, Sabtu (20/1/2024).

 

Humas SMAN 9 Kabupaten Tangerang Fatoni Abu Salam menuturkan, tembok pagar sekolah tempatnya bertugas dibangun pada 2008 lalu.

 

"Jadi, sudah selayaknya tembok pagar yang roboh segera dibangun ulang," kata Fatoni, Selasa (23/1/2024).

 

Terlebih, lanjut Fatoni, tembok pagar berfungsi sebagai pembatas lahan milik sekolah dengan lahan umum yang berfungsi sebagai sarana pengaman juga.

 

Meski demikian, ia bersyukur tidak ada korban ketika tembok pagar roboh karena peristiwa tersebut terjadi pada dini hari sehingga tidak terdapat aktivitas petani.

 

"Kebetulan SMAN 9 Kabupaten Tangerang di sebelah selatan berbatasan dengan lahan persawahan padi," ujarnya.

 

Tomi, warga setempat menuturkan, tembok pagar roboh saat hujan deras dan angin kencang sekitar pukul 01.00 WIB, Sabtu (20/1/2024).

 

"Hujan mah sudah dari Jumat malam," tuturnya.

 

Ia juga bersyukur kejadian tembok pagar roboh terjadi pada dini hari. Jadi, tidak ada petani dan anak sekolah yang beraktivitas di sekitar tembok pagar. (*)

Sumber: