Khawatir Seperti di Lapindo, Sumur Bor di Pekayon Semburkan Gas

Khawatir Seperti di Lapindo, Sumur Bor di Pekayon Semburkan Gas

TANGERANG -- Lubang sumur bor mengeluarkan semburan air yang berbau gas, di Kampung Kebon Kelapa, RT 04 RW 04, Desa Pekayon, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Minggu (16/10). Warga khawatir peristiwa yang terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, di alamat tersebut, serupa dengan peristiwa lumpur Lapindo, di Sidoarjo, Jawa Timur. Akhirnya lubang sumur bor ditutup. Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat, melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir menjelaskan, warga sudah menutup lubang sumur bor pakai lumpur dan pasir sampai lubang tidak mengeluarkan air. "Senin ini sudah saya cek. Saya pun minta ketua RT dan jaro setempat, segera berkoordinasi ke kami bila terjadi hal-hal yang tak diinginkan. Dan saya sarankan dicor saja," kata Abdul Munir saat dikonfirmasi, Senin (17/10). Pria yang akrab disapa Munir ini pun menuturkan, peristiwa berawal saat Ombi, pemilik rumah, mengebor sumur untuk mencari sumber air bersih dengan kedalaman delapan meter akan tetapi airnya kotor. Sehingga, pengebor menambah kedalaman lagi degan kedalaman mencapai 10 meter. Tiba-tiba, sumber air tidak terkendali dari dalam lubang sumur dan bau gas yang menyengat yang dikhawatirkan bisa berakibat kebakaran. Munir menambahkan, dirinya sudah menginformasikan peristiwa tersebut ke Metrologi Disperindag Kabupaten Tangerang. Kepala Desa Pekayon Suaryo menambahkan, hingga kini, tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan. Terlebih, pemilik rumah sudah membuat lubang bor yang baru hanya berjarak sekitar delapan meter dari lubang bor pertama. "Airnya bagus bersih untuk dipakai kebutuhan sehari-hari," kata Suaryo, diakhir pembicaraan. (zky)

Sumber: