Ribuan Warga Lebak Mancing 2 Ton Ikan Gratis
LEBAK, TANGERANGEKSPRES.CO.ID - Ribuan warga Lebak memancing ikan gratis di kawasan wisata Balong Ranca Lentah, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Rabu (17/8). Mereka yang berasal dari berbagai tempat di Lebak itu berburu ikan yang telah ditebarkan sebanyak 2 ton. Ikan yang ditaburkan itu berupa ikan lele, mas, dan patin. Acara yang digelar oleh Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Lebak itu bertujuan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT) RI ke-7. Ketua BPC Gapensi Lebak, M. Nabil Jayabaya mengatakan kegiatan mancing gratis ini dilakukan selain untuk memeriahkan HUT RI ke-77, juga ingin membuat warga Lebak senang di hari kemerdekaan. "Kita tabur ikan sebanyak 2 ton, silakan masyarakat mancing di sini bersama-sama,” katanya kepada Banten Ekspres di lokasi acara. Nabil berharap agar warga tidak hanya mengikuti acara mancing, namun juga harus bisa memaknai arti perjuangan para pejuang ketika merebut kemerdekaan. Nabil mengaku tidak menyangka jika warga Lebak datang berbondong-bondong memenuhi areal Balong Ranca Lentah. Atas dasar itulah, ia memberikan penghargaan kepada peserta yang memenangkan ikan patin paling besar. “Saya atas nama organisasi maupun pribadi mengucapkan terima kasih kepada warga yang telah hadir di acara mancing gratis ini,” ungkapnya. Kiki Burhanudin, seorang pemancing asal Rangkasbitung mengaku gembira dengan adanya acara mancing gratis ini. Terlebih, ikan yang ditebar sangat banyak, sehingga peluang untuk mendapatkan ikan sangat besar. "Lumayan, sampai saat ini saja, saya sudah mendapatkan 20 ekor ikan lele. Jadi nanti pulang mancing, bisa makan besar bersama keluarga,” katanya. (mg-5/tnt)
Sumber: