Tak Punya Anus, Bayi Dua Bulan Buang Hajat Lewat Perut

Tak Punya Anus, Bayi Dua Bulan Buang Hajat Lewat Perut

TANGERANG -- Elvano Gibran Ramadhan, bayi laki-laki berusia dua bulan, warga Kampung Pangodokan Kidul, RT 05 RW 03, Kelurahan Kuta Bumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, terlahir dengan kondisi memprihatinkan. Bayi tersebut terlahir dengan kondisi tidak memiliki lubang anus. Hingga kini, buah hati pasangan Rahmad Guswanto (41) dan Rika Purnama (38) ini, harus menampung kotoran dengan alat bantu yang dikeluarkan dari perutnya. Rika Purnama, ibu kandung Elvano mengatakan, kondisi anaknya masih terlihat baik. Kendati demikian, kesehatan anaknya harus diperhatikan secara intensif. Mulai dari pemberian obat-obatan sampai soal faktor kebersihan dalam mengganti kantong stoma pada perut anaknya. "Sedih, kasihan, kepikiran, gimana kondisi Gibran nanti, anak saya. Saya berharapnya Gibran bisa sembuh. Normal," kata Rika kepada wartawan di kediamannya, belum lama ini. Rika menyebutkan, untuk mengganti kantong yang digunakan menampung kotoran anaknya dibeli di RS Harapan Kita. Atau membeli secara online dengan harga yang jauh lebih murah. Sabab menurutnya tidak semua obat-obatan ditanggung BPJS. Sebagiannya masih ditanggung BPJS. Dirinya mengatakan, bahwa tindakan operasi bedah pada Elvano akan dilakukan pada Agustus mendatang. Namun, untuk penetapan tanggal operasi untuk Elvano belum mengetahui pasti. "Yang pasti bulan Agustus, tapi saya enggak tahu kapan pastinya tanggal operasi untuk anak saya. Makanya saya nunggu keputusan dari pihak Rumah Sakit Harapan Kita," ucapnya. Rahmad Guswanto, ayah kandung Elvano, berprofesi sebagai ojek online (ojol). Pria kelahiran Bukit Tinggi, Sumatera tersebutpun kadang rela kerja serabutan kasar demi mencukupi kebutuhan hidup dan memenuhi kebutuhan pengobatan Elvano. Sedangkan ibu Elvano hanya sebagai ibu rumah tangga. Terpisah, Kepala Puskesmas Kuta Bumi drg CH Handar Mujati mengatakan, sejak sepekan kebelakang sudah dua kali memantau kondisi Elvano. Dirinya bersyukur Elvano dalam keadaan sehat. "Dokter dan bidan kami sudah kunjungan rumah untuk pemantauan kesehatannya dan pemberian imunisasi," tuturnya. Dijelaskan Handar, Elvano lahir 25 April 2022 secara operasi sesar dengan dijamin BPJS mandiri di RS Anisa. Kemudian, 28 April, Elvano dirujuk ke RS Harapan Kita, untuk menjalani operasi ke 1 Colonstomi. Nanti akan dilakukan operasi yg ke 2, pada Agustus mendatang, menunggu kondisi bayi memungkinkan untuk dilakukan operasi. (zky)

Sumber: