Polisi Kenalkan Tertib Lalu Lintas

Polisi Kenalkan Tertib Lalu Lintas

TIGARAKSA – Polisi dari Satuan Lalu Lintas  Polresta Tangerang, mengajak 40 anak dari Taman Kanak-Kanak (TK)  Bhayangkari 06 Balaraja untuk mengenali  rambu-rambu lalu lintas. Dengan mengenakan seragam polisi. Awal mula, anak-anak diajak untuk senam lalu lintas yang dipandu polisi wanita pengatur lalu lintas. Kanit Pendidikan dan Rekayasa Lalulintas (Dikyasa) Satlantas Polresta Tangerang, AKP Rastika mengatakan, para murid TK sudah mengenal beberapa tugas kepolisian. Hanya saja, pemahaman berlalulintas harus dipupuk sejak dini. “Anak-anak tadi ketika ditanyai polisi itu apa, mereka mejawab mulai dari mengatur lalu lintas hingga menangkap penjahat. Artinya sudah memahami polisi itu apa dan bagaimana. Tinggal kita tingkatkan pemahaman berlalulintas,” ujarnya kepada awak media usai memberikan materi, Kamis (19/9). Ia mengungkapkan, polisi cilik (Pocil) diajarkan cara menggunakan helm, serta dikenalkan fungsi keselamatannya. Serta, ditunjukan rambu-rambu lalu lintas yang terpasang di sepanjang jalan mulai dar tanda lamu merah hingga pejalan kaki. Menurutnya, secara keseluruhan para murid sudah mengenal rambu-rambu. ”Hanya saja tadi ada murid yang belum memahami arti dan maksud dari rambu-rambu lalu lintas yang terpasang di jalan. Kita hanya menjelaskan rambu-rambu yang sering mereka jumpai saat dalam perjalanan ke sekolah,” terangnya. Para polisi cilik tidak canggung dan ketakutakan saat hendak dipakaikan helm berstandar nasional yang sesuai ukuran. Namun, masih terdapat beberapa anak yang belum mengetahui cara menasang dan kegunaan dari helm. “Kita jelaskan semuanya termasuk pelindung kepala saat berkendara kita berikan penjelasan dalam bahasa anak-anak sehingga mudah dipahami. Kita memandang pendidikan berlalulintas perlu diberikan dari usia dini karena kebanyakan angka kecelakaan usia milenial jadi kita kenalkan sejak dini,” jelasnya. “Selain dengan anak yang bersekolah di taman kanak-kanak kita juga berikan pendidikan ke para pelajar melalui program police goes to school. Diharapkan para generasi milenial menjadi pelopor keselamatan berkendara kedepannya,” tukasnya. (mg-10/mas)

Sumber: