Kapolres Melayat ke Rumah Korban Aksi 22

Kapolres Melayat  ke Rumah Korban Aksi 22

TANGERANG-Jenazah Bachtiar Alamsyah sudah dikebumikan. Pemuda warga RT 04/ RW 02, Kelurahan Poris Gaga Baru, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang itu meninggal dunia, saat ikut demonstrasi di Jakarta. Kemarin, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim bersama Kapolsek Batu Ceper Kompol Hidayat Iwan mendatangi rumah Bachtiar. Kedatangan Kapolres bersama jajarannya dalam rangka berbelasungkawa atas meninggalnya Bachtiar. Sebelum ke rumah Bachtiar, Abdul Karim juga menjeguk Yoga Alaska di RSUD Kota Tangerang. Yoga Alaska mengalami patah tangan kanan setelah ikut aksi 22 bersama Bachtiar. "Kedatangan kami ini ke rumah korban dalam rangka berbelasungkawa, apapun yang terjadi, almarhum dan korban yang di rawat di RSUD warga saya. Tentunya kita sebagai kepolisian, memiliki kewajiban melihat bagaimana kondisinya dan kita juga turut berbelasungkawa kepada keluarga, agar keluarga bisa tenang menghadapi masalah ini,"ujarnya. Abdul menambahkan, atas kejadian tersebut, tidak ada lagi kejadian yang serupa menimpa warga Kota Tangerang. Bahkan ke depan situasi yang terjadi di Jakarta jangan sampai berkembang lagi, agar kondisi Kota Tangerang tetap aman dan kondusif. "Saya meminta kejadian ini menjadi pelajaran kita bersama. Kenapa saya kemarin mengimbau warga jangan ke Jakarta karena memang situasi di sana kami lebih mengetahuinya dibanding warga. Saya meminta kejadian ini tidak terjadi lagi, agar tidak ada korban jiwa dan saya turut berbelasungkawa terhadap Bachtiar Alamsyah,"paparnya. Ketika ditanya masalah pengusutan kasus yang menimpa Bactiar, Abdul menjelaskan, semuanya sudah ditangani Polda Metro Jaya. Karena memang saat ini sedang dilakukan penyelidikan oleh pihak Polda Metro Jaya. "Untuk kasus ini, semuanya sudah ditangani Polda Metro Jaya. Tugas kami hanya melakukan pengamanan wilayah saja. Karena bagaimana pengungkapan kasus ini, siapa pelakunya Polda Metro yang lebih tahu. Jadi kita serahkan masalah ini ke Polda," tuturnya. Abdul meminta kepada warga kota Tangerang untuk tidak terpanguruh dengan ajakan-ajakan yang tidak baik. Lebih baik tolak agar tidak terjadi sesuatu seperti di Jakarta. "Saya meminta kepada warga Kota Tangerang untuk tidak terpengaruh atas ajakan yang tidak baik. Mari kita jaga kondisi keamanan wilayah Kota Tangerang agar tetap damai dan nyaman. Jangan sampai ada lagi korban yang berjatuhan. Serahkan semua masalah ini kepada yang lebih paham yakni Polda Metro Jaya,"tutupnya. Pantauan Tangerang Ekspres, Kapolres datang ke rumah Bachtiar pada saat keluarga korban melakukan pengajian. Selain itu juga Kapolres juga memberikan santunan kepada keluarga korban. (mg-9)

Sumber: