Berpose Dua Jari, 5 Sekel Diperiksa Bawaslu

Berpose Dua Jari, 5 Sekel Diperiksa Bawaslu

TANGERANG - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tangerang memeriksa lima sekretaris kelurahan (Sekel) di Kecamatan Ciledug. Kelima Sekel berpose sambil bergaya dengan dua jari pada saat perayaan Hari Pahlawan tahun lalu. Menurut Ketua Bawaslu Kota Tangerang M. Agus Muslim, temuan sekretaris kelurahan berpose dua jari hasil lanjutan dari temuan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Ciledug beberapa waktu lalu. "Kami melakukan pemanggilan kepada terlapor dan saksi. Terlapor sebagaimana yang ada di gambar adalah beberapa sekretaris kelurahan yang ada di Kecamatan Ciledug. Atas laporan warga ke Panwascam Ciledug mengenai foto pose dua jari," ujarnya. Agus mengatakan, kelima sekretaris kelurahan tersebut diantaranya Kelurahan Sudimara Barat, Kelurahan Sudimara Selatan, Kelurahan Paninggilan, Kelurahan Paninggilan Utara dan Kelurahan Parung Serab. "Pemanggilan ini untuk menggali informasi dengan tujuan apakah mereka berpose seperti itu. Sebenarnya di foto itu ada delapan Sekel. Namun, yang berpose menunjukkan simbol hanya lima orang untuk itu kita klarifikasi terlapor yang berpose 2 jari," tuturnya. Agus menambahkan, pihaknya akan memeriksa apakah terdapat unsur ketidaknetralan ASN, pidana, main-main atau unsur kesengajaan yang dilakukan. "Kalau misalkan nanti ada dugaan administrasi, maka tindak selanjutnya diserahkan kepada Komisi ASN atau kita sampaikan ke Pemerintah Daerah (Pemda),"paparnya . Setelah diperiksa sekitar setengah jam, Sekretaris Kelurahan Paninggilan Utara Ahmad Tribuana menjelaskan, pemanggilan dirinya atas surat dari Bawaslu untuk klarifikasi masalah foto pose 2 jari yang diambil pada saat Hari Pahlawan. "Jadi sebenarnya foto tersebut hanya iseng saja dan spontan bergaya. Tidak ada maskud tertentu. Saya sadar bahwa ASN harus netral, untuk itu saya datang untuk memberikan klarifikasi masalah foto saya. Tidak ada unsur mendukung, hanya refleks saja ketika kita bersama difoto,"ungkapnya. (mg-9)

Sumber: