9 Pak Ogah dan Pelaku Tawuran Diringkus Polsek Ciputat Timur

Selasa 13-05-2025,16:34 WIB
Reporter : Tri Budi
Editor : Sihara Pardede

TANGERANGEKSPRES.ID - Anggota Polsek Ciputat Timur mengamankan 6 orang juru parkir liar (Pak Ogah) di wilayah hukum Polsek Ciputat Timur. Pengamanan tersebut dilakukan pada Senin (12/5/2025) sekitar pukul 20.30 WIB.

Kapolsek Ciputat Timur Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan, razia tersebut dilakukan di tiga lokasi rawan kemacetan, yaitu putaran balik Ramayana Ciputat, pertigaan Tanah Tingal dan putaran balik UPJ.

"Keenam orang yang kita amankan ini masing-masing berinisial M.I.D (33), R (25), A.M (16), A.N.P (16), A.F.M (16) dan M.A (28)," ujarnya kepada TANGERANGEKSPRES.ID, Selasa (13/5/2025).

Bambang menambahkan, dari 6 orang yang diamankan 3 di antaranya masih berusia dibawah umur. Mereka diduga kuat menyebabkan kemacetan dan tidak memiliki izin resmi sebagai petugas parkir. 

"Seluruh terduga pelaku kemudian kita gelandang ke Polsek Ciputat Timur untuk dilakukan pendataan, pengarahan, pembuatan surat pernyataan dam pemanggilan keluarga," tambahnya.

Kami dari Polsek Ciputat Timur menegaskan komitmennya dalam menjaga ketertiban dan kelancaran lalu lintas di wilayah hukum Polsek Ciptim. Berantas bersama berantas premanisme, jadikan lingkungan tempat tinggal kita sebagai tempat yang aman dan nyaman tanpa ada rasa ketakutan," jelasnya.

Bambang mengaku, pihaknya juga berhasil mengamankan 3 remaja yang diduga terlibat dalam aksi tawuran di Jalan Raya Jombang, Ciputat Timur pada Sabtu (1/5/2025).

Polisi mengamankan 3 remaja beserta senjata tajam jenis parang. Ketiga remaja tersebut masing-masing berinisial DA (16), ED (17) dan AA (16). "Kita juga amankan barang bukti berupa 1 bilah parang, 2 unit telepon genggam dan 1 unit sepeda motor," terangnya.

Mantan Kapolsek Pondok Aren tersebut mengaku, dari hasil pemeriksaan, diketahui bahwa ketiga remaja tersebut tergabung dalam kelompok remaja bernama Timsakaw27 dan alsutsokuat. 

Mereka kini telah dibawa ke Mapolsek Ciputat Timur untuk pemeriksaan lebih lanjut. "Saya mengimbau masyarakat dan khususnya orang tua untuk lebih memperhatikan aktivitas anak-anak mereka untuk mencegah keterlibatan dalam kegiatan yang membahayakan," tutupnya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait