DUA pebalap Tim Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli mengaku puas dengan performa motor baru yang ditunggangi pada sesi Tes Pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, 25-26 November 2019. Tapi keduanya memiliki koreksi pada motor YRZ-M1 2020 yang akan dipakai di musim 2020. Pada hari kedua tes MotoGP di Jerez, Quartararo hanya memutari lintasan sebanyak 26 lap. Dari jumlah putaran tersebut, waktu tercepatnya adalah satu menit 37,964 detik. Dia duduk di posisi lima. Sesi tes tersebut tak berjalan optimal buatnya karena hujan turun membasahi lintasan. "Baru saja saya mau memulai tes menggunakan motor, hujan mulai turun. Saya hanya menyelesaikan satu putaran dan derasnya hujan malah bikin sulit, hari itu bukan waktu yang tepat untuk ujicoba," kata Quartararo dikutip dari Crash. Rookie of the Year 2019 itu juga mengomentari performa mesin YZR-M1 2020 yang digunakannya saat tes. Menunggangi motor yang lebih mumpuni, Quartararo merasa masih ada yang mengganjal pada tunggangan barunya. "Kalau bisa dibilang, penyaluran tenaganya berbeda. Mungkin jadi lebih mulus, tetapi ini sulit dijelaskan. Anda bisa melihat lebih jauh dari data, dibandingkan apa yang saya rasakan," ujar Quartararo. "Meski demikian, saya tidak merasa nyaman seperti biasanya. Jadi ini adalah satu hal yang mesti kami perbaiki dan berharap lebih baik lagi nantinya," dia menambahkan. "Saya tidak mau orang-orang marah kepada saya, terutama yang berada di belakang garasi, jadi hanya ini yang bisa saya sampaikan. Tentu saja itu tidak buruk. Hal terpenting adalah kecepatan, dan kelajuan yang kami dapatkan. Satu perkara lain yang utama adalah bekerja pada penyaluran tenaga, sesuatu yang penting buat perasaan saya," ungkapnya. Sementara rekannya, Franco Morbidelli, mengaku mendapat pencerahan baru setelah hujan mengguyur Sirkuit Jerez pada hari kedua di tes pramusim MotoGP 2020. Meski sedikit merugikan, tetapi hal itu membuat Morbidelli memiliki data baru terkait mesin yang akan digunakan pada musim depan. Sebagai informasi, para pebalap Yamaha SRT, termasuk Morbidello sendiri telah menggunakan mesin baru pada tes pramusim MotoGP 2020 di Jerez. Jadi dengan adanya hujan, Morbidelli merasa dirinya memeliki referensi baru untuk mencari formula terbaik ketika lintasan basah. Hasilnya, Morbidelli tetap merasa puas dengan kinerja mesin baru yang dilakukan dalam kondisi hujan. Namun begitu, ia mengaku masih membutuhkan beberapa perbaikan agar bisa mendapatkan set-up yang tepat untuk menghadapi kompetisi musim depan. "Sayangnya, kami belum membuat kemajuan apa pun hari ini. Pada pagi hari hujan mulai turun dan kami harus kembali ke pit. Pada sore hari kami mengendarai beberapa putaran dalam hujan untuk melihat bagaimana mesin baru berjalan di kondisi seperti ini?" ungkap Morbidelli. (apw/dtc)
Tes Pramusim MotoGP Jerez, Quartararo Koreksi Tenaga YZR-M1 2020
Kamis 28-11-2019,03:47 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :