Jokowi Bagikan 351 Sertifikat Wakaf di Masjid Bani Umar

Sabtu 23-02-2019,04:08 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

PONDOK AREN-Presiden Jokowi ke Tangerang lagi. Kali ini ke Kota Tangsel. Bagi-bagi sertifikat lagi. Tapi bukan sertifikat tanah program Pendaftaran Tanah Sistematik Lengkap PTSL. Di Masjid Bani Umar Bintaro, Pondok Aren, Kota Tangsel, membagikan 351 sertifikat tanah wakaf. Sertifikat tanah itu berikan kepada pengurus masjid, pondok pesantren, dan lembaga pendidikan. Dalam acara tersebut, Jokowi didampingi lima kepala daerah. Gubernur Banten Wahidin Halim (WH), Bupati Tangerang Ahmad Zaki Iskandar, Walikota Tangerang Arief Wismansyah dan Walikota Tangsel Airin Rachmi Dianiy. Dalam sambutannya Presiden Jokowi mengatakan, sertifikat tanah wakaf yang dibagikan sebanyak 351 untuk musala, masjid dan pondok pesantren “Hari ini (kemarin) saya akan membagikan 351 sertifikat untuk masjid, musala, tempat pendidikan dan pondok pesantren agar tanah tersebut memiliki identitas yang jelas,” ujarnya, Jumat (22/2). Jokowi menambahkan, dengan adanya sertifikat itu, tidak akan terjadi lagi sengketa lahan yang sering menjadi persoalan di masyarakat. “Setiap saya ke kampung, masuk desa, yang namanya sengketa lahan tanah ada di mana-mana. Bukan hanya urusan tanah hak milik tapi, juga tanah wakaf, diharapkan setelah adanya sertifikat tanah ini Insya Allah hal itu tidak akan terjadi lagi,” ujarnya usai salat jumat di masjid milik Wakil Presiden ke-4 RI, Umar Wirahadikusumah ini. Dalam kesempatan itu Jokowi berupaya untuk sesegera mungkin menerbitkan sertifikat tanah wakaf agar tidak terjadi lagi sengketa tanah yang berkaitan dengan sarana ibadah atau pendidikan. “Terutama untuk tempat ibadah seperti masjid dan musala, ponpes serta madrasah pun sering sekali permasalahan seperti itu muncul. Inilah yang harus kita selesaikan. Saya berharap agar penerbitan sertifikat tanah wakaf ini bisa dipercepat agar tidak terjadi lagi hal seperti itu,” harapnya Sementara itu penerima sertifikat wakaf asal Cikeusal, Serang, Abdul Muhori (60) menyatakan berterimakasih atas pembagian tanah wakaf yang telah diberikan oleh pesiden. “Alhamdulillah saya berterimaksih atas ketegasan presiden, sertifikat ini bisa cepat diselesaikan dan tidak berbelit-belit seperti yang orang-orang bicarakan,” ujarnya. Abdul menambahkan, dalam proses pembuatan sertifikat tanah musala tersebut mengaku tidak menemui kesulitan dan cepat dalam prosesnya. “Kurang lebih sekitar tiga bulan saya urus untuk pembuatan musala yang memiliki luas 325 meter persegi. Alhamdulillah tidak menemui kesulitan dan malah terbantu sekali karena prosesnya yang cepat,” tambahnya. Ia berharap, agar program tersebut dapat berjalan seterusnya untuk membantu para pengurus tanah wakaf agar tidak terjadi lagi sengketa tanah. “Saya berharap agar program ini bisa berjalan lima tahun ke depan, agar bisa bantu kami selaku pengurus tanah wakaf, biar gak terjadi lagi sengketa-sengketaan,” harapanya. (mg-4) Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyempatkan diri mampir ke rumah Umar Wirahadikusumah usai Salat Jumat dan membagikan sertifikat wakaf di Masjid Raya Bani Umar, Graha Bintaro, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Jumat (22/2/2019). Rumah Umar Wirahadikusumah terletak di samping kiri Masjid Raya Bani Umar. Dia merupakan Wakil Presiden ke-4 RI. Umar Wirahadikusumah itu juga pernah menjabat sebagai Panglima Komando Daerah Militer Jaya, Panglima Kostad dan Kepala Staf TNI Angkatan Darat. Umar Wirahadikusumah meninggal dunia pada 21 Maret 2003.

Tags :
Kategori :

Terkait