Cedera Tak Halangi Ibrakadabra untuk Terus Bermain

Cedera Tak Halangi Ibrakadabra untuk Terus Bermain

Mantan penyerang Manchester United, Tedy Sheringham, menilai Zlatan Ibrahimovic tetap akan terus bermain meski saat ini tengah dirundung cedera. Menurutnya, cedera bukan alasan bagi eks bomber Paris Saint-Germain itu untuk pensiun lebih awal. Ibrakadabra - julukan Ibrahimovic, seperti diketahui mengalami cedera ligamen pada lututnya. Operasinya yang dilakukan di Amerika Serikat berjalan lancar dan saat ini tinggal menjalani pemulihan. Ibra sendiri belum akan segera tampil karena masih menjalani pemulihan. Meski pada Oktober nanti umurnya sudah 36 tahun, dia tak akan memutuskan pensiun. "Saya terkesan dengan penampilan Ibrahimovic. Sayang, dia harus menepi karena cedera. Tentunya itu cukup berat karena dia mengalami cedera lutut saat usianya sudah mendekati pensiun," sebut Sheringham seperti dilansir Omnisport. Imbuhnya, "Tapi, dia adalah seorang profesional. Dia akan membuktikan dan melakukan semuanya untuk segera cepat pulih. Ibra tak akan pensiun dengan kondisi saat ini. Dia akan kembali bermain". Masa depan Ibra sendiri di Old Trafford masih samar. Kontraknya habis pada akhir musim ini. Sementara belum ada pengumuman resmi dari manajemen terkait kontrak eks penyerang Juventus, Internazionale Milan, Barcelona, dan AC Milan tersebut. (epr/JPG)

Sumber: