JELANG BUPATI CUP V ,Balaraja Tempa Fisik di Anyer
Kesebelasan Balaraja terus bersiap menghadapi Kejuaraan sepakbola askab (Asosiasi Kabupaten) PSSI Tangerang U-19 Bupati Cup V yang rencananya digelar 19 April ini. Untuk mematangkan kekuatan skuat besutan Anshory 'Baco' dan Hadi tersebut pihak Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Balaraja menggelar latihan fisik di kawasan Pantai Anyer, Serang.
Latihan fisik yang dilangsungkan di lapangan berpasir sejak Jumat (7/4) hingga Sabtu (8/4) dimaksudkan untuk mematangkan kekuatan pemain dalam hal stamina. Harapannya hasil latihan empat kali dalam sepekan semakin meningkat jelang pelaksanaan Bupati Cup.
"Selain memiliki kemampuan teknik bermain yang baik kami juga ingin pemain Balaraja memiliki stamina yang cukup kuat untuk menghadapi persaingan di Bupati Cup nanti. Apalagi saat ini jumlah pertandingannya akan bertambah tak hanya dua kali tapi tiga sampai empat kali main," ungkap Mas Yoyon Suryana, Camat Balaraja.
Mas Yoyon menginginkan dengan memiliki stamina yang baik, pemain mampu menampilkan permainan terbaik dan bisa menghibur penonton. "Belajar dari timnas U-19, dengan stamina yang bagus mereka bisa memperlihatkan penampilan terbaik," pungkasnya.
Keinginan tersebut diamini Santa Ketua KOK Balaraja yang menyatakan fisik yang prima diyakini mampu mendongkrak penampilan tim. Efek domino yang diharapkan adalah kemampuan tim mencapai target yang dicanangkan yakni menembus babak final.
"Tapi kami memasang target seperti air mengalir, lebih dulu kita ingin maksimalkan meraih target lolos dari babak penyisihan sebagai juara grup. Begitu selanjutnya, sampai final," ungkap Santa.
Soal persaingan di Bupati Cup, Santa mengaku sejauh ini jika melihat persiapan masing-masing tim tak ada perbedaan mencolok. Apalagi yang main, kata Santa adalah pemain muda usia pelajar yang kemampuannya dinilai rata-rata air.
Diprediksi oleh Santa, kesebelasan yang bisa bersaing hingga meraih juara adalah tim yang mampu menata kemampuan fisik dan mencapai puncak penampilan di laga final. "Karena kemampuan teknik sama, maka yang menentukan adalah tim yang punya fisik yang bagus," tuturnya. (apw)
Sumber: