Semarak Hari Kartini, Polwan Layani Pemohon SIM Gunakan Pakaian Adat

Berpakaian adat Polwan Satlantas Polres Metro Tangerang Kota menyemarakkan Hari Kartini, Senin (21/4/2025).-Ahmad Syihabudin-
TANGERANGEKSPRES.ID -- Satuan Penyelenggara Administra (Satpas) Surat Izin Mengemudi (SIM) Satlantas Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya dalam menyemarakan Hari Kartini memberikan suasana berbeda pada ruangan pelayanan, di Jalan Daan Mogot, Kota Tangerang, Banten. Senin, (21/4/2025).
Nampak, sejumlah polisi wanita (Polwan) yang melayani pembuatan SIM itu cantik dan elegan mengenakan pakaian adat saat memberikan pelayanan tepat di Hari Kartini 2025 yang jatuh tepat hari ini, Senin, 21 April 2025.
Anggun, namun tetap menunjukan sisi humanis dengan senyum sapa hangat sejumlah Polwan berpakaian adat dari suku Jawa dan Makasar ini terlihat cepat dan cekatan melayani para pemohon SIM yang datang, membantu setiap langkah demi langkah proses yang harus dilalui oleh pemohon SIM yang datang.
Salah seorang Pemohon SIM, bernama Wisnu Prawira, mengaku kaget dan terkesan dengan pelayanan polisi (polwan) menggunakan pakaian adat tradisional. Ia mengatakan senang mendapat sambutan hangat dan senyum ramah dari para Polwan cantik itu.
"Jujur awalnya saya kaget, kok petugasnya pakai kebaya, Bagus banget. Oh ternyata saya baru ingat hari ini hari Kartini ya," ujar Wisnu kepada wartawan yang meliput.
Ditanya terkait pelayanan yang didapatkan, warga Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang tersebut mengatakan sangat puas dengan pelayanan yang diberikan, cepat dan super ramah. Tidak harus lama menunggu antrian
"Cepat dan jelas dengan bantuan petugas-petugas yang ramah sangat membantu proses pembuatan SIM ini. Sudah barang tentu, sebagai masyarakat saya sangat puas dengan pelayanan yang diberikan, semoga tetap terus dipertahankan," tukasnya.
Sumber: