Selama Ramadhan, BRI Regional Office Jakarta 3 Beri Bantuan Anak Yatim dan Panti Asuhan

Selama Ramadhan, BRI Regional Office Jakarta 3 Beri Bantuan Anak Yatim dan Panti Asuhan

-Regional CEO Jakarta 3, Moch Suratin memberikan santunan dalam bentuk Uang Elektronik-

JAKARTA, TANGERANGEKSPRES.ID, - Selama bulan suci Ramadhan, BRI Regional Office Jakarta 3 menyalurkan bantuan kepada anak yatim dan panti asuhan melalui program "BRI Peduli-Berbagi Bahagia Bersama BRI Group".

Regional CEO BRI Regional Office Jakarta 3, Moch Suratin mengatakan, pihaknya telah menyalurkan bantuan kepada 200 anak yatim piatu berupa uang elektronik, masing-masing menerima Rp 300 ribu.

Selain itu, bantuan berupa sembako juga disalurkan kepada 8 panti asuhan dan 1 panti werdha di wilayah Jakarta dan Tangerang Raya.

"Program ini bertujuan menghadirkan kebahagiaan dan memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, khususnya anak-anak yatim piatu serta para penghuni panti asuhan dan panti werdha," ucap Suratin, dikantornya Rabu (19/3).

Ditambahkan Suratin, program ini juga merupakan wujud nyata kepedulian BRI kepada masyarakat sekitar.  

"Karena bulan Ramadhan adalah momentum untuk berbagi dan mempererat tali silaturahmi. Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat serta meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan," jelasnya.

Suratin mengatakan, BRI Regional Office Jakarta 3 terus berkomitmen dalam menjalankan tanggung jawab sosialnya demi menciptakan dampak positif bagi masyarakat.

"Sebagai bank BUMN yang memiliki komitmen tinggi terhadap tanggung jawab sosial, BRI terus menjalankan berbagai program Corporate Social Responsibility (CSR) kami guna memberikan dampak positif bagi masyarakat, dengan semangat "Memberi Makna Indonesia"," ungkapnya.

Ia menambahkan, BRI Regional Office Jakarta 3 akan terus berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan sosial di seluruh penjuru negeri.

 

Sumber: