Rekonstruk Kasus Pembunuhan Pemilik Warung Kelontong, Adegan ke-25 Jasad Korban Dibuang

Rekonstruk Kasus Pembunuhan Pemilik Warung Kelontong, Adegan ke-25 Jasad Korban Dibuang

Polisi melaksanakan rekonstruksi kasus pembunuhan pemilik toko kelontong di Perumahan Sarua Permai RT 4/6.-Tri Budi-

Dalam adegan tersebut, pelaku FA menyeret tubuh korban yang sudah tewas akibat luka gorokan pada leher dan sabetan golok ke kamar mandi. Tujuannya agat tubuh korban dibersihkan dari lumuran darah.

 

Selanjutnya, pada adegan ke-20 pelaku FA mengangkut karung goni yang berisi tubuh korban ke sepeda motor milik korban. Dan pada adegan ke-24 FA dan NA membuang mayat korban ke Komplek Makadam RT 4/2 pada Jumat (10/4/2024) malam. 

 

Selanjutnya, jasad korban ditemukan pada pagi hari sekitar pukul 05.30 WIB. Saat ditemukan tubuh korban terbungkus kain sarung warna biru dalam posisi meringkuk. Selain itu, leher korban tergorok dan punggung serta tangannya terdapat luka akibat senjata tajam.

 

Diketahui, korban pembunuhan tersebut merupakan pemilik warung klontong itu. Hasil penyelidikan kepolisian korban dibunuh oleh keponakannya berinisial FA (23) dan dibantu oleh salah satu penjaga penjual soto berinisial NA (28). (*)

 

 

Sumber: