Jalan Rusak Di Lebak Dikeluhkan Pemudik

Jalan Rusak Di Lebak Dikeluhkan Pemudik

Seorang pengendara motor melintas di ruas jalan Rangkasbitung - Sajir yang rusak, Rabu (17/4/2024).-A Fadilah-

TANGERANGEKSPRES.ID - Jalan rusak menuju destinasi wisata yang ada di Kecamatan Cileles menjadi perhatian dari para pemudik yang melintasi ruas jalan Rangkasbitung - Sajir (Cipeucang). Pasalnya, ruas jalan pemkab Lebak tersebut rusak berat dan lubang dibeberapa titik jalan sangat membahayakan pengguna jalan, khususnya pengendara roda dua (motor)

 

Wahyu, Seorang pemudik mengatakan, dirinya berulangkali hampir terjatuh di ruas jalan tersebut dikarenakan banyaknya lubang yang luput dari penglihatannya saat berkendara. Hal tersebut diperparah oleh kondisi cuaca dengan curah hujan yang tinggi.

 

"Saya dari Tangerang menuju ke cileles, di jalan itu (Cipeucang) saya hampir tiga kali jatuh. Apalagi hujan, saya tidak tahu air yang menggenang ternyata itu ada lubang," kata Wahyu, Rabu (17/4/2024). 

 

Ia berharap, pemerintah bisa segera memperbaiki jalan rusak tersebut agar memberikan kenyamanan bagi para pengendara.

 

"Seharusnya ada penerangan jalan, apalagi ini jalan buat wisata, karena jika malam gelap gulita," tandasnya.

 

Hal senada diungkapkan oleh sopir Angkutan Desa, Sartika. Ia mengaku lelah dan khawatir jika melewati jalur tersebut. Selain keselamatannya, ia juga mengkhawatirkan kondisi kendaraanya.

 

"Iya ini bahaya, ke mobil juga bisa cepet rusak. Semoga pemerintah bisa segera ngebangunnya," ujar dia.

 

Sumber: