Pemkab Lebak Ajukan Bantuan Benih ke Kementan

Pemkab Lebak Ajukan Bantuan Benih ke Kementan

Kabid Produksi Dinas Pertanian Lebak Deni Iskandar berupaya mendapatkan benih pangan dari Kementan.-A Fadilah-

TANGERANGEKSPRES.ID - Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas Pertanian (Distan) mengajukan bantuan benih kepada Kementerian Pertanian (Kementan) untuk meningkatkan produksi pangan dan ekonomi petani di daerah itu. Pemkab berharap  usulan benih itu bisa terealisasi pada bulan Maret 2024.

 

"Kami berharap bantuan benih dari Kementan itu bisa direalisasikan pada Maret 2024 untuk mendukung gerakan penanaman padi," kata Kepala Bidang Produksi Dinas Pertanian Kabupaten Lebak, Deni Iskandar, kepada Tangerang Ekspres, di Kantor Dinas Pertanian, Senin (19/2/2024). 

 

Pemerintah Kabupaten Lebak berkomitmen untuk meningkatkan produksi pangan dengan mengajukan bantuan benih kepada Kementan untuk kelompok tani, sekaligus peningkatan ekonomi mereka.

 

Penyaluran bantuan benih itu nantinya dilakukan secara bertahap dan mereka mendapatkan benih sebanyak 25 kilogram per petani untuk areal seluas 1 hektar.

 

"Semua bantuan benih itu bersertifikasi hijau dengan masa panen 110 hari setelah tanam," ujarnya.

 

Menurut dia, penyaluran benih itu secara gratis dan diberikan kepada petani yang tergabung dalam kelompok tani di Kabupaten Lebak.

 

Bantuan benih yang akan dibagikan adalah jenis padi nutrizinc untuk 6.427 hektar, padi inbrida 13.372 hektar dan padi lahan kering atau padi gogo seluas 2.300 hektar.

 

Sumber: