Viral, Polisi Tidur Berderet 20 Dibongkar

Viral, Polisi Tidur Berderet 20 Dibongkar

TANGERANG -- Mencapai 20 speed bump atau biasa disebut 'polisi tidur' yang dipasang berderet di Jalan Raya Mauk, Desa Banyu Asih, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, akhirnya dibongkar, Jumat (24/6/2022). Pembongkaran ini dilakukan setelah menuai banyak keluhan pengguna jalan dan sempat viral di Media Sosial (medsos). Camat Mauk Arif Rahman Hakim menjelaskan, speed bump dipasang pihak Yayasan SDIT Latahzan, Desa Banyu Asih, Kamis (23/6/2022) sore. Setelah menerima banyak keluhan, maka Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) membongkar sebagian banyak polisi tidur. "Polisi tidur disisakan 2 sebelum gang dan 3 sesudah gang sekolah," kata Arif saat dikonfirmasi Tangerang Ekspres. Sebelumnya, Kartanudin, seorang pengemudi ojek online (ojol), mengatakan kalau belum dibongkar akan membawa pasukan ojol seperti meminta pembongkaran polisi tidur Jalan Raya Kukun-Cadas. "Polisi tidur kayak angklung saja," ujarnya. Terpisah, Pengasuh Yayasan SDIT Latahzan Syarifulloh engga berkomentar terkait polisi tidur yang dipasang pihaknya. "Urusannya sudah selesai," ucapnya, singkat. Sementara, personel keamanan SDIT Latahzan Syahroni menuturkan, sudah terjadi tiga kecelakaan lalulintas di lokasi terpasangnya polisi tidur. Menurutnya, dia langsung yang menyaksikan tiga kejadian tersebut sejak Mei 2022. "Untuk ngindarin kejadian serupa, maka kami pasang sekitar 20 polisi tidur. Terlebih, yang terlibat kecelakaan masih murid kami yang mau ke sekolah," tuturnya. Dirinya berharap, tidak akan terjadi kecelakaan kembali di lokasi yang sama. Iapun berharap pengguna jalan tidak melajukan kendaraan dengan kecepatan tinggi saat jam masuk dan keluar sekolah di lokasi tersebut. (zky)

Sumber: