Santuni Yatim, ITMI Ajak Buka Puasa Kaum Dhuafa

Santuni Yatim, ITMI Ajak Buka Puasa Kaum Dhuafa

TIGARAKSA -Dewan Pengurus Pusat (DPP) Intelektual Muda Indonesia (ITMI) menggelar buka puasa bersama dan santunan anak yatim piatu di yayasan Baitul Yatim H. Caong, di Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Kemarin. Bulan Suci Ramadan menjadi momentum untuk berbagi kebahagiaan yang dilakukan Dewan Pengurus Pusat (DPP) Intelektual Muda Indonesia (ITMI). Ketua Umum DPP ITMI, Gusti Fairuz Triyana mengatakan, kegiatan bertajuk melangkah bersama raih kemenangan dengan indahnya berbagi di bulan Suci ramadhan itu sebagai wujud mengasah kepekaan aktivis Pemuda dan Mahasiswa yang tergabung dalam organisasiITMI. Dikatakan Fairuz, kegiatan tersebut merupakan rutin pihaknya untuk berbagi di bulan Suci Ramadhan. Sejak kepemimpinannya, ITMI selelu menyelenggarakan kegiatan tersebut sampai saat ini. "ITMI konsisten memperjuangkan visi organisasi yaitu terbinanya generasi muda yang intelektual, profesional, berkualitas, bermoral, kritis, inovatif dan Mandiri serta mampu berperan aktif dalam proses pembangunan diberbagai aspek kehidupan," katanya. Ketua Pelaksana Kegiatan Farida merasa bersyukur atas suksesnya penyelenggaraan kegiatan itu. "Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu suksesnya kegiatan ini," tukasnya.(rls/din)

Sumber: