Camat Balaraja Gelar Operasi Yustisi, Warga Talagasari Dan Vila Balaraja Reaktif

Camat Balaraja Gelar Operasi Yustisi, Warga Talagasari Dan Vila Balaraja Reaktif

BALARAJA—Puluhan warga terjaring dalam operasi yustisi yang di gelar pihak Kecamatan Balaraja. Kepada pelanggar, tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 mewajibkan untuk dilakukan Rapid Test, hasilnya, Tim mendapati dua warga yang reaktif. Tim Gabungan Satgas Covid-19 Kecamatan Balaraja yang terdiri dari unsur Kecamatan, Puskesmas, Polisi dan TNI masih mendapati pelanggar yang melintasi Jalan Raya Serang, tepatnya di Lampu Merah Tol Balaraja Barat, Desa Talagasari, Kecamatan Balaraja pada, Kamis (22/10). Camat Balaraja, Yayat Rohiman mengatakan, pihaknya sudah melaksanakan beberapa kali operasi yustisi di wilayahnya. Hal guna mencegah atau menekan angka penyebaran Covid-19 yang saat ini masih melanda wilayah Kabupaten Tangerang. Ditambahkan Yayat, dalam operasi yustisi kali ini, pihaknya menggelar rapid test kepada 34 warga yang merupakan warga Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang. Hasil rapid test yang telah dilakukan tersebut, petugas kesehatan menemukan dua orang yang dinyatakan reaktif. "Tadi kita dapati sejumlah warga yang masih melanggar. Dan untuk itu, kami mewajibkan mereka dilakukan di rapid test kepada sekitar 34 orang. Hasilnya 2 orang reaktif, dan mereka berasal ini masih warga kita, satu dari Desa Saga dan Telagasari," ujar Yayat. Yayat mengaku, pihaknya sengaja melakukan wajib Rapid Test kepada para pelanggar yang didapati tidak menggunakan masker, atau mereka yang menggunakan tetapi tidak benar dalam penggunaanya. Meski mengalami penurunan kasus, dalam operasi tersebut dua orang dinyatakan reaktif, mereka langsung di swab oleh Petugas Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang untuk memastikan apakah mereka terpapar Covid-19 atau tidak. "Sambil menunggu hasil swab, yang bersangkutan langsung mengisolasi mandiri, hal itu untuk mencegah penyebaran lebih luas lagi nantinya," ungkap Yayat. Yayat berharap, dapat terus melakukan penurunan angka positif di wilayahnya. Hal itu akan dapat diraih, jika kesadaran masyarakat dapat meningkat untuk meningkatkan kewaspadaan dini. Selain mengingatkan menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan mencuci tangan (4M). Camat mengaku bersama jajaran Muspika Kecamatan Balaraja terus melakukan upaya persuasif kepada masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19. Dimana tingkat penyebaran Covid-19 di Kecamatan Balaraja masih terbilang cukup tinggi. "Walaupun kita sekarang berada di peringkat enam se-kabupaten Tangerang, kita terus waspada dan terus mengampanyekan protokol kesehatan," tutupnya.(sep/din)

Sumber: