Ajak Warga Perbanyak Makan Ikan

Ajak Warga Perbanyak Makan Ikan

TIGARAKSA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menggelar makan ikan bersama para siswa SD, atau lebih dikenal dengan istilah bacakan. Makan bareng tersebut dalam upaya mengenalkan program Gerakan Membangun Masyarakat Pantai (Gerbang Mapan). Bacakan digelar di SDN Kadongdong, Kecamatan Tigaraksa, Rabu (21/08). Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang, Aziz Gunawan menjelaskan, selain dari makan bareng, siswa SD dijelaskan kandungan gizi ikan. Hal ini untuk menstimulasi sejak dini gemar makan ikan. Selain itu, para siswa diajak untuk mengetahui jenis-jenis ikan beserta kandungan gizinya. “Ada baiknya kita mengenalkan terlebih dahulu kandungan gizi yang terdapat pada ikan, seperti protein, asam lemak, vitamin dan mineral. Agar anak-anak lebih paham akan asupan gizi bagi mereka,” katanya melalui siaran persnya, Rabu (21/8). Kata Aziz, Gerbang Mapan masuk dalam program unggulan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, dari 2019 hingga 2023 mendatang. Sehingga sosialisasi kepada masyarakat mulai menggalakan makan ikan masuk prioritas. “Mungki sudah tahu makan ikat itu sehat, tetapi sebagian belum tahu manfaat dan kandungannya baik bagi pertumbuhan bagi anak-anak,” ungkap mantan Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pembangunan Desa. Sementara itu, Kepala SDN Kadongdong, Engkar Sukarni mengatakan, mendukung serta mengapresiasi langkah pemkab dalam menggalakan makan ikan dikalangan pelajar. “Murid nampak senang dengan kegiatan ini. Selain bisa belajar diluar kelas, mereka mendapatkan kecerian dan pencerahan akan pentingnya makan ikan. Dan saya mendukung program yang positif ini. Kita mulai masifkan dengan seringnya nanti makan ikan bersama di sekolah kita,” ucap Sukami. (rls/mg-10/mas)

Sumber: