CIPUTAT – Musuh terberat anak-anak zaman now saat ini ialah games. Perkembangan teknologi dan gadget dikehidupan anak-anak tumbuh begitu cepat. Orangtua tentu harus peka terhadap perubahan dan situasi ini. Terlebih memahami game-game yang sesuai dengan umur anak. Diketahui, untuk saat ini berbagai game yang sedang digandrungi para siswa diantaranya mobile legends, free fire, arena pf valor dan lords mobile serta beberapa game hits lainnya. Rita Pranawati, Commissioner KPAI menjelaskan bahwa ada studi yang menyebutkan jika anak terbiasa main game sesuai umur, bisa membuat mereka mengambil keputusan dengan cepat dan berani. Pasalnya, mereka berlatih dari game yang mereka mainkan. “Disinilah peran orangtua dibutuhkan. Orangtua harus mengetahui game-game mana saja yang baik untuk anak-anak sesuai dengan umur dan tumbuh kembangnya,” jelas Rita. Rita juga menjelaskan ada sistem rating yang memberi peringatan pembelinya tentang kecocokan konten untuk dimainkan anak usia tertentu. Sehingga anak-anak terhindar dari dampak buruknya. Ia bahkan mencotohkan, di Amerika Serikat terdapat sistem Entertainment Software Rating Board (ESRB). Dalam sistem ESRB, terdapat enam kategori rating, yaitu: Early Childhood (cocok untuk anak usia dini), Everyone (untuk semua umur), Everyone 10+ (untuk usia 10 tahun ke atas), Teen (untuk usia 13 tahun ke atas), Mature (untuk usia 17 tahun ke atas) dan Adults Only (untuk dewasa), serta satu kategori antara Rating Pending. "Di deskripsi video game biasanya terdapat pengkategorian seperti ini, seperti Mature 17+: Blood and Gore, Sexual Theme, Strong Language. Hal ini lah yang harus dipahami dan dimengerti orangtua," kata Rita. Rita juga menyarankan para orangtua bisa saja menyususun jadwal aktivitas anak pengganti games. Seperti olahraga, seni dan aktivitas lainnya. Jangan kenalkan game kepada anak di bawah usia 8 tahun, kecuali game edukatif. Terpenting letakkan Play Station, komputer atau perangkat game online lainnya di ruang terbuka. Bukan di kamar anak.(bun)
Pahami Game Sesuai Umur Anak
Selasa 02-10-2018,03:08 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :