Lahir Langsung Dapat KIA

Senin 20-08-2018,03:54 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

SERPONG-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangsel terus melakukan inovasi untuk meningkatkan pelayanan kependudukan kepada masyarakat. Salah satunya, saat anak baru lahir bisa langsung mendapatkan Kartu Identitas Anak (KIA). Layanan ini, akan dibuat melalui program 5 in 1. Bagi anak yang lahir akan langsung mendapat lima layanan dari Disdukcapil. Kepala Disdukcapil Kota Tangsel Dedi Budiawan mengatakan, layanan 5 in 1 tersebut merupakan inovasi yang dilakukan untuk meningkatkan layanan kepada masyarakat, khususnya anak yang baru lahir. "Anak yang baru lahir akan langsung mendapat Kartu Keluarga (KK), Kartu Identitas Anak (KIA), Akta Kelahiran, Nomor Induk Kependudukan (NIK) serta mendapat kartu BPJS Kesehatan," ujarnya kepada Tangerang Ekspres. Dedi menambahkan, sebelumnya layanan anak yang diberikan disebut 3 in 1 yang hanya mendapatkan layanan KK, KIA, NIK serta akta kelahiran. Layanan 3 in 1 tersebut dapat diperoleh khusus anak yang lahir di Puskesmas, RSU Tangsel dan beberapa RS swasta yang sudah kerja sama dengan Disdukcapil. "Saat ini sudah ada empat RS swasta yang sudah kerja sama, seperti RS Hermina Serpong dan RS Permata Pamulang," tambahnya. Masih menurutnya, pencanangan layanan 5 in 1 tersebut dimulai setelah upacara 17 Agustus lalu di Lapangan Cilenggan Serpong. Secara simbolis ada empat anak yang mendapat layanan 5 in 1 kepada anak yang lahir 15 dan 16 Agustus. Tapi, yang lahir 17 tahun lalu ada 59 orang dan langsung diberi KTP-el secara simbolis dalam rangka pencangan pembuatan KTP satu hari jadi. Sampai saat ini sudah ada 1000 anak yang punya KIA dari target 350.000. Target tahun ada 170.000 anak yang harus memiliki KIA, itu berdasarkan blangko yang dimiliki Disdukcpail. "Untuk mencapai target itu kita melakukan jemput atau layanan kolektif ke sekolah-sekolah;" jelasnya. Menurutnya, anak yang berhak mendapat KIa adalah mereka yang berusi satu hari sampai usia 17 tahun kurang satu hari. Dengan anak memiliki KIA banyak manfaat yang bisa diperoleh, seperti anak tersebut bisa membuka rekening Bank JBB sendiri. Mendapat potongan harga dari restoran Mc-Donald dan KFC yang berlaku seluruh Indonesia, serta mendapat potongan harga dari toko buku Gramedia. "Sampai saat ini sudah ada empat perusahaan yang sudah kerja sama dengan Disdukcapil, ke depan akan kita lakukan dengan perusahaan lain yang sudah tertarik dengan program yang kita tawarkan," tuturnya. Dedi menuturkan, ada beberapa perusahaan yang minta MoU-nya dengan walikota dimana selama ini kerja sama dilakukan dengan Disdukcapil. Walikota Tangsel mendukung apa yang dilakukan Disdukcapil sehingga pemkot setuju dengan permintaan perusahaan tersebut. "Saya berharap bagi orangtua yang anaknya belum punya KIA agar aegera mengurusnya karena banyak manfaat yang bisa diperoleh," tuturnya. (bud/esa)

Tags :
Kategori :

Terkait