TANGSEL - Peringatan hut RI ke-73 pada 17 Agustus tinggal menghitung hari. Pasukan pengibar bendera merah putih baik ditingkat Nasional, Provinsi, Kota bahkan tingkat sekolah-sekolah mulai dikukuhkan. Sebagai bukti sebuah pencapaian anggota paskibra atas tugas yang diembannya. Hal ini tentu menjadi momentum yang mengharukan. Terpenting membanggakan bagi seluruh orangtua yang anaknya berhasil menjadi anggota paskibraka untuk pengibaran bendera dihari kemerdekaan. Untuk itu, Kepala Dindikbud Kota Tangsel, Taryono juga ikut mengukuhkan tim paskibra SMP Islam Al Falaah, Ciputat, Kota Tangsel. “Kegiatan ini sejalan dengan program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) yang selama ini diterapkan di Kota Tangsel. Serta sebagai upaya membangun siswa yang cerdas dan berkarakter. Terpenting mereka tumbuh menjadi siswa yang tegas dan bertanggungjawab terhadap negara,” ungkap Taryono. Menurut Taryono, ini salah satu upaya agar siswa melakukan hal positif, sehingga terhindar dari perilaku kekerasan. Jika siswa disibukan dengan kegiatan positif maka mereka tidak akan melakukan hal negatif. "Mengikuti kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler juga mampu menghindarkan siswa dari aksi-aksi yang tidak diinginkan. Salah satunya tawuran, siswa yang sibuk berkarya di akademik maupun non akademik, tidak akan mudah terpengaruh dengan aksi-aksi keji seperti itu," tegasnya. Sementara, Kepala SMP Islam Al Falaah Rais Helmi mengatakan bahwa pengukuhan Paskibra ini merupakan agenda rutin setiap tahunnya. Untuk tahun ini merupakan yang ketiga kalinya sekolah menggelar. “Sebanyak 70 siswa terdiri pasukan 17, pasukan 8 dan pasukan 45 di kukuhkan. Hal ini bertujuan untuk tumbuh kembang siswa dalam bingkai nasionalisme. Selain itu, reward bagi mereka yang mampu melewati masa-masa yang tidak mudah dalam menjadi paskibra,” ungkap Rais. Diharapkan pengibaran pada 17 Agustus 2018 mendatang dapat berjalan dengan lancar dan sebisa mungkin kekhidmatan acara tercapai. Sehingga bisa melahirkan para generasi cinta tanah air. "Kami juga berterima kasih, Kadindikbud sudah mau meluangkan waktunya. Bertemu, berbincang serta memberika reward langsung atas apa yang sudah mereka perjuangkan untuk Indonesia di dalam sekolah," tuturnya.(bun)
Pengukuhan Paskibraka 2018
Kamis 16-08-2018,03:36 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :