Korsleting Listrik, Satu Rumah Hangus Terbakar

Rabu 15-08-2018,04:08 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TIGARAKSA – Kebakaran terjadi di Perumahan Tigaraksa, Desa Margasari, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Selasa siang (14/8). Satu unit rumah di Blok AI1C Nomor 16, milik Hartati, ludes terbakar. Insiden itu pun membuat warga sekitar panik. Berdasarkan informasi yang diperoleh di lapangan, kebakaran terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Saat kejadian tidak ada orang di dalam rumah tersebut. Hartati sendiri bekerja di salah satu pabrik sepatu yang ada di Kecamatan Pasar Kemis. Sedangkan anak Hartati belum lama keluar untuk berangkat kerja. Perabotan hingga atap rumah tak lagi tersisa. Semua lenyap dilahap si jago merah. Lebih menyedihkan lagi, keluarga yang tertimpa musibah tersebut masih dalam suasana berkabung. Sekitar dua minggu yang lalu, suami Hartati meninggal dunia karena sakit. Warga pun tak dapat membantu untuk memadamkan api saat masih kecil. “Saya tahu setelah asap membesar, warga tidak bisa berbuat apa-apa juga. Air mati dari dua hari lalu karena ada yang rusak katanya, tadi sempat nyala tetapi mati pas kebakaran. Kami juga tidak tahu nomor telepon pemadam kebakaran,” kata Erik Wagulebo, tetangga Hartati. Hal senada dikatakan Lilis Suryana. Dia pun turut prihatin atas musibah yang melanda keluarga Hartati. Dia menyebutkan, ada satu pembantu rumah tangga yang bekerja di rumah Hartati, namun tidak tahu kemana waktu kebakaran terjadi. “Ada satu orang pembantu di situ, tetapi saya tidak melihat dia tadi. Saya merasa kasihan banget, belum lama ini suami Hartati meninggal, sekitar dua minggu. Masih suasana berkabung kebakaran melanda,” ucap Lilis. Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Kosrudin mengatakan, kebakaran diduga akibat korsleting listrik. Tim pemadam kebakaran yang dikomandoi Agus Margono berhasil menjinakkan si jago merah selama sekitar satu jam. Kosrudin mengakui ada hambatan tersendiri dalam pemadaman. Terutama sumber air sulit ditemukan di sekitar lokasi kejadian. Dia mengatakan, tidak ada korban jiwa atas kebakaran tersebut. “Tidak ada korban jiwa, api berhasil dipadamkan sehingga tidak merambat rumah lain. Untuk kisaran kerugian materiil dan penyebab pasti kebakaran sedang diselidiki pihak kepolisian,” ujar Kosrudin. (srh/mas)

Tags :
Kategori :

Terkait