Safar Arroyyan Tour and Travel Tawarkan Ibadah dengan Beragam Kemudahan

Jumat 04-05-2018,07:10 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

SERPONG – Menjalankan ibadah umroh dan haji ke tanah suci Mekah, Arab Saudi bukan sekadar mimpi. Biro perjalanan ibadah haji dan umroh Safar Arroyyan tour dan travel bisa mewujudkan bagi mereka kalangan yang tidak mampu. Pasalnya, konsep pembayaran yang berbeda ditawarkan Safar Arroyyan Tour and Travel. Sistem mempermudah jamaah dengan melakukan pemberangkatan atau ibadah terlebih dahulu. Kemudian baru menabung untuk melakukan pelunasan pembayaran. Pemilik biro perjalanan haji dan umroh Safar Arroyyan Tour and Travel Listifa mengatakan, dengan sistem ini jamaah bisa melakukan proses ibadah terlebih dahulu. Selanjutnya, jamaah melakukan cicilan Rp500 ribu per bulan selama tiga tahun. “Selama pelunasan ahli waris tidak dibebankan melakukan pelunasan jika jamaah meninggal dunia. Itu disebabkan karena jamaah telah dilindungi oleh asuransi,” jelas Listifa saat dihubungi Tangerang Ekspres, Kamis (3/5). Sempat diceritakan Listifa, usaha yang telah dirintis selama tujuh tahun ini dilatar belakangi oleh keprihatinannya terhadap kesulitan dana yang kerap melanda jamaah saat ingin melaksanakan ibadah umroh dan haji. Terlebih kepercayaan masyarakat pada biro perjalanan haji dan umroh menurun akibat banyaknya kasus penipuan terhadap jemaah. Inovasinya membuahkan hasil, dengan sistem pembayaran yang berbeda ini. Membuat jamaah banyak yang tertarik mengikuti program tersebut. Bahkan biro perjalanan haji dan umroh yang berlokasi di ruko Malibu, Kota Tangsel ini telah memiliki cabang di beberapa kota besar seperti di Semarang, Jogja, Bandung hingga Tarakan. “Selama satu tahun kami melakukan keberangkatan hingga 8 kali. Sekali terbang sebanyak 100 lebih jamaah kami berangkat,” tambahnya.(mg-6)

Tags :
Kategori :

Terkait