Di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, kepadatan penumpang mulai terasa sejak Minggu (4/1/2026). Sejak pagi hingga siang hari, arus kedatangan tampak meningkat signifikan, terutama di Terminal 1 yang melayani penerbangan domestik.
Bandara Soekarno-Hatta, tambah Pahlevi, hingga kini terus dipadati penumpang dari berbagai daerah. Hal ini menandai berakhirnya masa libur panjang yang dimanfaatkan untuk pulang kampung maupun berwisata.
Diproyeksikan jumlah penumpang di Bandara Soekarno-Hatta pada puncak arus balik mencapai 188.830 orang. Dari jumlah tersebut, sekitar 103.553 penumpang merupakan penumpang kedatangan, sementara 85.277 lainnya tercatat sebagai penumpang keberangkatan.
Selain itu, pergerakan, lalu lintas penerbangan juga mengalami lonjakan. Pada puncak arus balik, pergerakan pesawat tercatat mencapai 1.198 penerbangan, terdiri atas 603 penerbangan kedatangan dan 595 penerbangan keberangkatan. Mayoritas penumpang datang dari kota-kota besar seperti Denpasar, Makassar, Medan, Surabaya, dan Yogyakarta. Kota-kota tersebut menjadi tujuan favorit selama libur Nataru, baik untuk wisata maupun mudik keluarga. (ziz)