CIPUTAT, TANGERANGEKSPRES.CO.ID - Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie memastikan pelantikan 4 pejabat eselon 2 hasil lelang jabatan akan segera dilakukan. Namun, pihaknya akan menunggu persetujuan dari komisi aparatur sipil negara (KASN) terlebih dahulu. Pria yang biasa disapa Benyamin ini mengatakan, proses lelang jabatan empat kepala organisasi perangkat daerah (OPD) tinggal menunggu persetujuan dari KASN saja. "Sekarang kita sedang minta persetuan KASN dan harus ada izin itu, kalau tanpa izin tidak bisa saya lantik," ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Senin, 02 Oktober 2023. Benyamin menambahkan, setelah mendapat izin dari KASN barulah pihaknya akan melantik pemenangnya. Ia berharap pelantikan dapat dilakukan secepatnya mengingat OPD yang kepalanya kosong harus segera diisi mengingat saat ini sudah memasuki akhir tahun. "Mudah-mudahan pertengahan Oktober sudah bisa saya lantik bersamaan juga dengan pelantikan jabatan yang kosong lainnya," tambahnya. Mantan mirokrat Pemkab Tangerang ini menjelaskan, pihaknya akan tetap memilih atau melantik peringkat satu dari tiga nama dari masing-masing OPD yang dilelang. "Tetap, saya pilih nomor satu yang akan dilantik," terangnya. Diketahui, Pemkot Tangsel saat ini sedang melaksanakan lelang jabatan untuk memperebutkan empat kursi kepala OPD. Yakni Dinas Pariwisata, Dinas Sosial, Dinas Koperasi dan UKM, serta Dinas Permberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB). Ada 7 nama yang masuk tiga besar dari empat kursi OPD yang dilelang. Calon Kepala Dinas Pariwisata ada tiga nama, yakni Haru Sudarmanto dengan nilai 87,64, Hendru Sumajiyawa 73,73 dan Abdul Azizi 72,23. Calon Kepala Dinas Sosial ada tiga nama, yaknuli Mohamad Ervin Ardani dengan nilai 82,84, Agus Hendrawan 72,58 dan Abdul Aziz 70,33. Calon Kepal DP3AP2KB ada tiga nama, yakni Cahyani dengan nilai 81,61, Bachtiar Priyambodo 81,18 dan Aji Awan 76,48. Calon Kepala Dinas Koperasi dan UMK ada tiga nama, yakni Bachtiar Priyambodo dengan nilai 84,31, Heru Sudarmanto 83,65 dan Aji Awan 76,04. Sementar itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangsel Bambang Noertjahjo pastikan pelantikan kepala dinas pemenang empat lelang jabatan empat organisasi perangkat daerah (OPD) akan dilakukan dalam waktu dekat. Pasalnya, semua tahapan yang dilakukan panitia seleksi (pansel) telah selesai dan tinggal pelantilan saja oleh wali kota. Pria yang biasa disapa Bambang Apul ini mengatakan, pemenang lelang jabatan empat kepala OPD akan segera diumumkan dan sudah selesai semua tahapannya. "Proses panselnya sudah selesai. Tiap OPD sudah ada 3 nama dan akan diambil paling tinggi nilainya," ujarnya. Bambang Apul menambahkan, pengumuman atau pelantikan pemenang lelang akan dilakukan segera lantaran OPD yang tidak ada kepalanya membutuhkan mereka agar segera terisi. "Pengumunan insya allah secepatnya," tutupnya. (*) Reporter : Tri Budi Editor : E. Sahroni
Pelantikan Pemenang Lelang Jabatan Kepala Dinas di Kota Tangsel Tunggu Persetujuan KASN
Selasa 03-10-2023,08:17 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :