Seminggu Sekali, Kades di Rajeg Wajib Lapor Camat

Senin 13-06-2022,07:41 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

TANGERANG, TANGERANG EKSPRES.CO.ID - Untuk mengetahui situasi dan kondisi di setiap desa, Camat Rajeg Ahmad Patoni akan melakukan saba desa setiap Minggu. Kegiatan saba desa ini merupakan kesempatan bagi kepala desa (Kades) untuk melaporkan dan memaparkan kondisi desa. Kegiatan tersebut akan rutin dilaksanakan setelah apel pagi setiap pekan. Senin (13/6/2022), Camat Rajeg Ahmad Patoni mulai melakukan saba desa perdana di Desa Ranca Bango. Ahmad Patoni mengatakan, kegiatan saba desa merupakan kesempatan bagi kepala desa untuk melaporkan dan memaparkan kondisi desa. "Baik itu kondisi pembangunan desa yang telah dilaksanakan ataupun akan dilaksanakan," kata Ahmad Patoni, kepada Tangerang Ekspres. Di luar itu, lanjutnya, saba desa ini dalam rangka melecut semangat dan semakin merekatkan kebersamaan kepala desa se-Kecamatan Rajeg. Di Kecamatan Rajeg sendiri ada 12 desa, yakni Desa Lembang Sari, Mekar Sari, Sukasari, Tanjakan Mekar, Tanjakan, Pangarengan, Sukamanah, Rajeg, Rajeg Mulya, Ranca Bango, Daon dan Desa Jambu Karya. Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Rajeg Nurhanudin menambahkan, saba desa perdana dilakukan setelah apel pagi. Pelaksanaan kegiatan saba desa tersebutpun perdana dilaksanakan baginya. "Ini kegiatan inisiatif bersama dalam rangka semakin merekat kebersamaan dan melecut semangat kebersamaan. Kalau sedang tidak ada kegiatan di luar kantor, rencana kami rutinkan saba desa setiap setelah apel pagi," ujarnya. Menurut Nurhanudin, saba desa dapat dimanfaatkan para kepala desa saling berbagi pengalaman dalam membangun desa. Sementara, Kepala Desa Rajeg Yanto Firmanto mengatakan, saba desa merupakan kegiatan yang sangat baik. Ketika tidak terdapat kesibukan ke luar kantor, kepala desa akan berupaya selalu berpartisipasi bersama-sama ikut berkunjung ke salah satu desa setiap pekannya. "Bagus kegiatannya," pungkas pria yang juga sebagai Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Rajeg. (zky)

Tags :
Kategori :

Terkait