TANGERANG EKSPRES - Mengkonsumsi buah-buahan memiliki manfaat bagi tubuh, karena terdapat vitamin untuk menunjang pertumbuhan. Namun mengkonsumsi buah-buahan juga disarankan agar tidak mengkonsumsi secara berlebih. Sebab memiliki kalori meskipun tidak terlalu tinggi, dan kita harus membatasi. Dikutip Tangerang Ekspres dari akun Instagram @defisit_kalori, berikut adalah buah-buahan yang memiliki kalori yang berbeda-beda.Seperti buah pepaya, jenis buah ini baik untuk melancarkan pencernaan dan memudahkan buang air besar. Namun pepaya dalam setiap 100 gram mengandung sekitar 39 kalori. Selanjutnya, buah semangka mengandung sebanyak 30 kalori dalam setiap 100 gramnya. Buah semangka juga merupakan jenis buah yang paling disarankan untuk menurunkan berat badan karena mengandung lebih banyak air dibandingkan buah lainnya. Kemudian, buah melon yang dikenal sebagai salah satu buah penurun kolestrol. Ternyata dalam setiap 100 gram buah melon mengandung 34 kalori dan gula yang cukup tinggi.Buah nanas mengandung sekitar 48 kalori dalam setiap 100 gramnya, dan buah naga mengandung cukup tinggi, sekitar 60 kalori namun tinggi vitamin C. Sementara, buah mangga lebih tinggi dibandingkan jenis buah lainnya, yakni 65 kalori dalam setiap 100 gramnya.Termasuk kandungan gula pada buah mangga, maka sangat tidak disarankan bagi penderita diabetes untuk memakan buah ini secara berlebih. (mam/and)
Dihitung Berdasarkan Kalori, Ini Buah-buahan Yang Paling Tinggi
Jumat 10-06-2022,08:41 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :