Program Literasi Harus Digencarkan

Rabu 02-09-2020,03:44 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG - Program literasi yang digulirkan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang harus lebih gencar lagi supaya menarik masyarakat membaca buku. Wakil Walikota Tangerang Sachrudin mengatakan, Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) harus mempunyai inovasi baru mangajak masyarakat gemar membaca. "Saya melantik Kepala DPAD Kota Tangerang Meita Bachraeni dengan harapan ada inovasi dan gagasan baru mengenai program literasi di Kota Tangerang,"ujarnya saat ditemui Tangerang Ekspres di ruang Akhlakul Karimah, Selasa (1/9). Sachrudin menambahkan, era modern seperti ini sangat sulit mengajak dan juga mendorong masyarakat untuk gemar membaca buku. Kebanyakan masyarakat lebih memilih gadget ketimbang buku. "Dengan adanya kepala dinas baru bisa mempunyai program yang benar-benar bisa membuat masyarakat Kota Tangerang untuk gemar membaca,"paparnya. Ia menjelaskan, perpustakaan di kecamatan harus dihidupkan kembali. Karena, dengan membaca bisa menambah wawasan dan pengetahuan baru. "Khusus anak-anak di Kota Tangerang, juga wajib diajak dalam gemar membaca. Jika sejak dini diajarkan membaca buku, maka kedepan mereka akan tidak lepas dengan buku untuk menambah wawasan mereka,"ungkapnya. Sachrudin juga meminta, perpustakaan milik Kota Tangerang buku-bukunya diperbarui agar masyarakat yang datang ke perupstakaan tidak bosan. Selain itu, perhatikan protokol kesehatan. "Penjaga perpustakaan untuk selalu perhatiakan pengunjung, jika ada pengunjung diwajibkan bermasker serta siapkan handsanitizer. Selain itu, kapasitas pengunjung dibatasi untuk antisipasi adanya penyebaran virus corona,"tutupnya. (ran)

Tags :
Kategori :

Terkait