TMMD 105 Kronjo/ Tigaraksa, Ajarkan Warga Blukbuk Membatik

Jumat 02-08-2019,04:36 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

KRONJO – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 105 Kronjo, Kodim 0510/Tigaraksa memberikan pelatihan membatik. Melalui Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Candra Kirana, Cabang XXIV Kodim 0510/Tigaraksa, membekali puluhan ibu-ibu Desa Blukbuk, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang dengan pelatihan membatik, Kamis (1/8). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan bakti Non Fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 105 Kronjo, Kodim 0510/Tigaraksa. Sebagai wujud bakti TNI kepada bangsa dan negara Indonesia. Mendapatkan pelatihan keterampilan membatik tersebut, Sumiyati, warga setempat mengapresiasi kegiatan tersebut. Ia menyebut, pelatihan itu sangat penting bagi dirinya.Bahkan pelatihan membatik kali pertama diikuti wanita tiga anak tersebut. "Saya baru pertama kali dapat pelatihan seperti ini, TNI memang luar biasa memahami kebutuhan kami. Mudah-mudahan pelatihan seperti ini bisa bermanfaat bagi kami," ungkapnya. Ia berharap, usai mengikuti kegiatan pelatihan itu, dapat mengembangkan kemampuan membatik, sehingga bersama kelompok perempuan di Desa Blukbuk itu, ia dapat membuat kelompok membatik. "Saya sih pengennya berkelanjutan, enggak cuma dapat pelatihan, tapi enggak dipraktekkin. Nanti saya ajak ibu-ibu untuk bikin kelompok membatik," ucap Sumiyati. Dansatgas TMMD 105 Kronjo, Letkol Inf Parada Warta Nusantara mengatakan, batik adalah warisan budaya yang harus dilestarikan."Kabupaten Tangerang juga memiliki beragam motif batik, kami ingin generasi penerus bangsa ini bangga dan mampu meneruskan budaya bangsa ini,” kata Parada, dalam siaran tertulis yang diterima Tangerang Ekspres. Letkol Parada berharap, membatik itu menjadi keterampilan yang dimiliki ibu-ibu setempat, sehingga dengan membatik, dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Tentunya pelatihan harus ditindaklanjuti dengan pendampingan produksi. Sehingga hasil batik warga dapat dijual, tentunya hasil menjual batik tersebut mampu mendongkrak perekonomian warga Desa Blukbuk agar lebih baik lagi. “Membatik bisa meningkatkan perekonomian warga Desa Blukbuk. Kita berharap dari pelatihan ini dapat dikembangkan lebih profesional,” tutur Prada, yang juga Dandim 0510/Tigaraksa. (mg-10/mas)

Tags :
Kategori :

Terkait