Polisi Bersih-bersih Masjid

Polisi Bersih-bersih Masjid

TANGERANG – Setiap 12 Rabiul Awal seluruh umat muslim merayakan Maulid Nabi Besar muhammad SAW. Tak terkecuali umat muslim di Kota Tangerang. Menyambut hari keagamaan tersebut, ratusan personil Polres Metro Tangerang Kota serta 11 Polsek dibawahnya menggelar agenda bersih-bersih tempat ibadah di sejumlah Masjid di Kota Tangerang, Jumat (28/4). Kerja bakti diperuntukkan atas bentuk kepedulian dan kebersamaan anggota Polri sebagai bagian dari komponen masyarakat Kota Tangerang. Bagian yang juga memiliki tanggung jawab terhadap kebersihan kerapian dan keasrian tempat-tempat ibadah yang berada di wilayah Polres Metro Tangerang Kota. “Ini merupakan salah satu agenda penting kami sebagai anggota Polisi. Tak hanya menjaga keamanan namun memberikan kenyamanan dalam wilayah Polres Metro Tangerang Kota juga tanggung jawab kami. Maka aksi kerja bakti ini merupakan wujud nyata kami, memberikan kenyamana di wilayah ini,” jelas AKBP Ananto Herlambang, Kasat Binmas. Ia pun menjelaskan, setidaknya ada 15 Masjid besar yang ditangani para anggota. Diantaranya, Masjid Al Karim, Tanah Gocap, Masjid Al Ikhlas Ciledug, Masjid Baitur Rohman, Cikokol, Masjid Nurul Hikmah, Kelurahan Benda,Masjid Al Ikhlas, Kecamatan Cipondoh. “Untuk anggota Polres berada di masjid Al Karim dan Masjid Al Ikhlas Ciledug. Sedangkan 11 Polsek menjalankan tugas antara satu sampai dua Masjid yang dibersihkan di masing-masing wilayahnya,” katanya. Tak sekadar bersih-bersih, sejumlah pagar Masjid  yang terlihat warnanya memudar dilakukan pengecatan ulang. Karpet Masjid divakum, menyediakan tempat sampah sesuai kebutuhan, menambah alat kebersihan Masjid hingga mengelap kaca untuk indah dipandang. Ia menutukan, dengan kondisi Masjid yang bersih diharapkan masyarakat lebih banyak lagi yang datang beribadah. Hal ini juga berdampak terhadap kesadaran masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkunagnnya. Selain melakukan aksi bersih-bersih beliau juga memberikan himbauan Kamtibmas. Tentunya agar stabilitas Kamtibmas diwilayah tetap bertahan aman dan kondusif. “Anggota sudah disebar oleh Kabag Ops terkait pemetaan wilayah. Serta mendeteksi wilayah-wilayah rawan, jangan sampai momentum keagamaan Maulid Nabi dicoreng dengan aksi pesta narkotika hingga minum-minuman keras. Pasalnya, hal tersebut sangat memicu kerusuhan,” jelasnya. (bun)

Sumber: