Penganugerahan Kota Layak Anak 2018, Kabupaten Tangerang Masuk Peringkat Madya

Penganugerahan Kota Layak Anak 2018, Kabupaten Tangerang Masuk Peringkat Madya

TIGARAKSA - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak menggelar penganugerahan kabupaten/kota Layak Anak (KLA) 2018. Ratusan kabupaten atau kota di Indonesia mendapatkan predikat yang berbeda. Acara tersebut berlangsung di Dyandra Convension Center, Kota Surabaya, Senin (23/7). Setidaknya, 177 kabupaten atau kota menerima penghargaan KLA tahun ini. Dimana kategori Utama 2 kota, Nindya 11 kota, Madya 51 kabupaten atau kota, Pratama 113 kabupaten atau kota. Salah satu penyandang predikat KLA Kategori Madya yaitu Kabupaten Tangerang. Penghargaan diterima Penjabat Bupati Tangerang Komarudin. Komarudin mengatakan, peringkat Madya didapatkan setelah Pemerintah Kabupaten Tangerang berhasil meraih KLA Kategori Pratama pada 2017 lalu. Dia pun merasa bersyukur atas prestasi membanggakan itu. Dia berjanji, Pemeritnah Kabupaten Tangerang terus meningkatkan kinerja dalam pemberdayaan perempuan, serta terus menciptakan ruang-ruang terbuka yang layak anak. “Setelah kita membangunan ruang terbuka hijau yang ramah anak, kita sediakan pula ruang menyusui dan taman baca di kecamatan-kecamatan,” ujar Komarudin, seusai menerima penghargaan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Susana Yembise. Lebih jauh dia menjelaskan, selain lintas organisasi pemerintah daerah (OPD), pembinaan kepada masyarakat di tingkat desa terus dilakukan dengan melibatkan Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK). Mulai dari usaha peningkatan penghasilan keluarga (UP2K), pemahaman gizi kepada kader PKK, hingga perencanaan hidup sehat. "Untuk urusan perempuan dan anak, kita libatkan semua peran serta dari OPD terkait, PKK hingga kader desa agar lebih menyeluruh," tandas dia. Sementara dalam sambutannya, Menteri PPPA Yohana Susana Yembise mengatakan, anak merupakan investasi di dunia ini, sehingga hak-hak anak harus diperjuangkan dalam kehidupan berbangsa dan bermasyarakat. “Selamat bagi provinsi, kabupaten atau kota yang meraih penghargaan KLA tahun 2018. Pacu dan tingkatkan terus peran serta wanita dan anak dalam kemajuan daerah," ujar Yohana di hadapan para pimpinan daerah. Dia menjelaskan, penganugerahan KLA tahun 2018 diikuti sebanyak 389 kabupaten atau kota di Indonesia. Setelah melalui tahapan seleksi, 177 kabupaten atau kota terpilih menjadi juara. Jumlah ini meningkat 50 persen dari tahun 2017 “Saya berharap peran dari pimpinan daerah agar lebih fokus dalam hal pemberdayaan perempuan dan pemenuhan hak anak sebagai generasi bangsa," imbuh Yohana. (mg-3/mas)

Sumber: