DinkopUKMperindag Gelar Pasar Murah, Bantu Masyarakat Ditengah Tingginya Bahan Pokok

DinkopUKMperindag Gelar Pasar Murah, Bantu Masyarakat Ditengah Tingginya Bahan Pokok

DinkopUKMperindag mengelar pasar murah subsidi bahan pokok untuk masyarakat Kota Serang yang kurang mampu, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Selasa (4/2).-Aldi Alpian Indra-

"Satu kecamatan diberikan sebanyak 500 paket, dan insyaallah semuanya kebagian dan ini nanti pasar murah atau subsidi bahan pokok akan dilaksanakan tiga tahap," tuturnya.

 

Ditempat yang sama, Wali Kota Serang, Budi Rustandi, membuka secara resmi pasar murah yang ada di Kecamatan Walantaka dan menyampaikan bahwa ini adalah salah satu visi-misinya dalam memberikan subsidi bahan poko murah kepada masyarakat Kota Serang.

 

"Ini menindaklanjuti janji kampanye saya, yaitu sembako murah. Dalam rangka memberikan masyarakat kebahagian. Karena kalau murah jadi bahagia masyarakatnya," Kata Budi.

 

Menurutnya masyarakat tidak perlu khawatir mengenai beberapa kenaikan bahan pokok di bulan ramadhan ini. "Mulai hari ini pastikan semuanya kebagian untuk masyarakat yang kurang mampu, nanti kedepannya bakal ada lagi subsidi bahan pokok murah," ujarnya.

 

Sementara itu, Rukayah masyarakat Kota Serang merasa terbantu dengan adanya pasar murah untuk masyarakat Kota Serang. Menurutnya bahan pokok yang ada di pasar sekarang, terlalu tinggi harganya dan ia tidak mampu membeli.

 

"Kemarin ke pasar semuanya harganya naik, ya Alhamdulillah ada paket pasar murah ini dari pemerintah, pengennya sih kita dapet gratis cuman beli 50 ribu juga udh bersyukur dapet ayam, telor, minyak, gula," tuturnya. (*)

Sumber: