Survei LSI: PDIP dan Ganjar Raih Posisi Teratas di Banten – Ketua PDIP Banten: Karena Semua Bergerak

Survei LSI: PDIP dan Ganjar Raih Posisi Teratas di Banten – Ketua PDIP Banten: Karena Semua Bergerak

SERANG, TANGERANG EKSPRES.CO.ID - Berdasarkan data sosio-demografi Lembaga Survei Indonesia (LSI) selama tiga bulan terakhir, elektabilitas Partai PDIP dan Calon Presiden Ganjar memimpin posisi teratas dibandingkan pesaingnya di Provinsi Banten. Terhitung pada September 2023, PDIP meraih 29,4 persen, kemudian disusul Gerindra 19,5 persen, dan Golkar 13,3 persen. Sebelumnya, pada Agustus Partai Gerindra memimpin dengan 15,3 persen, PDIP 11,9 persen, dan Golkar 9,2 persen. Kemudian Juli 2023, Gerindra juga yang memimpin dengan raihan 23,8 persen, PDIP 10,4 persen, dan Golkar 3,5 persen. Sedangkan, untuk elektabilitas tiga Bakal Calon Presiden (Bacapres) juga dipimpin oleh Ganjar Pranowo. Bacapres dari Partai PDIP itu mengalami tren peningkatan yakni yakni 15,0 persen (Juli), 29,1 persen (Agustus), dan 39,2 persen (September). Pada September 2023, untuk pertama kalinya elektabilitas Ganjar mengungguli elektabilitas Prabowo Subianto dan Anies Rasyid Baswedan. Sementara elektabilitas Prabowo Subianto mengalami tren penurunan, yakni 47,8 persen (Juli), 38,6 persen (Agustus), dan 37,9 persen (September). Kemudian untuk Bacapres Anies kian merosot dan tertinggal jauh dari Bacapres lainnya pasca mendeklarasikan Cawapresnya yakni Cak Imin. Dalam survei elektabilitasnya sempat memimpin yakni 31,1 persen (Juli), 28,7 persen (Agustus), dan kian menukik 19,8 persen (September). Menanggapi hal itu, Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) Banten Ade Sumardi mengatakan selain kader partai, Relawan Ganjar, dan partai pengusung, figur Ganjar Pranowo sendiri juga sangat disukai oleh masyarakat Banten. "Terhadap beliau (Ganjar Pranoro- red) ya masyarakat Banten, setelah kita telusuri ke bawah, ternyata tingkat kesukaan rakyat kepada Pak Ganjar sangat luar biasa, sangat menyukai. Terus juga ini berkat teman-teman PDI Perjuangan, juga partai pengusung yang mengkampanyekan Ganjar, termasuk peran para relawan," katanya. Ade mengungkapkan, sekalipun kesukaan masyarakat Banten terhadap Ganjar cukup tinggi, namun popularitasnya masih perlu dinaikkan agar elektabilitasnya bisa semakin terus menanjak. "Kesukaan rakyat Banten ke Pak Ganjar tinggi. Popularitasnya juga masih perlu dinaikkan. Nah, sehingga teman-teman relawan, teman-teman PDI perjuangan, partai koalisi pendukung Pak Ganjar, nah ini harus terus memperkenalkan Pak Ganjar yang sangat diterima oleh masyarakat. Dan sosok Pak Ganjar yang jujur juga menjadi sosok yang disenangi oleh masyarakat Banten," terangnya. Ade mengatakan pergerakan kader PDI Perjuangan yang mengkampanyekan calon presidennya dengan masif di masyarakat juga mempengaruhi. "Oh iya, semua gerak. Dari semua caleg mengkampanyekan calon presidennya, sangat mempengaruhi. Dan juga figur beliau yang sangat diterima karena kejujuran dan kecerdasan beliau yang diakui masyarakat Banten, alhamdulillah kita bersyukur kepada Allah," katanya. (*) Reporter: Syirojul Umam Editor : Aries Maulansyah

Sumber: