Final Abang Nona Digelar Desember

Final Abang Nona Digelar Desember

CIPUTAT-Dinas Pariwisata Kota Tangsel telah membuka pendaftaran peserta pemilihan Abang Nona 2020. Pendaftaran dibuka sejak 7 November dan akan ditutup 20 November mendatang. Kepala Bidang Ekonomi Kreatif pada Dinas Pariwisata Kota Tangsel Maya Elsera mengatakan, sejak dibuka sampai saat ini sudah ada 20 pendaftar. Maya menambahkan, setelah itu nantinya akan dilakukan audisi dan disaring menjadi 14 pasang. Sesudah itu baru dilakukan pembinaan dan karantina, serta terakhir grand final yang akan dilaksankan awal Desember mendatang. "Grand finalnya awal Desember, insya allah sebelum Pilkada, sekarang lagi nyari tempat juga," tambahnya. Masih menurutnya, yang pasti penyelenggaraan pemilihan Abang Nona Kota Tangsel berubah dibanding tahun lalu. Nantinya juga saat grand final panitia akan mem jumlah orang yang masuk ruangan. "Orang yang akan bisa masuk orang ke dalam kita batasi dan yang penting patuhi protokol kesehatan Covid-19," jelasnya. Mantan Kepala Bidang Mutasi pada BKPP Kota Tangsel ini mengungkapkan, pendafataran tahun ini tidak seramai tahun lalu, pasalnya dahulu saat pendaftaran Dinas mengadakan roadshow. Anak-anak Abang Nona juga door to door ke kampus, ke sekolah, ke mall juga diberi informasi. Namun, sekarang semua by online. "Kalau sekarang pendaftar ngirim melalui link yang sudah ada itu mereka ngisi biodata segala macem dan foto, udah gitu dia bikin video pengenalan, dan juga video-video lainnya. Ini untuk meminimalisir untuk ketemu ya, kalau ketemu juga untuk meyakinkan pembinaan yang tidak terlalu lama ya," tutupnya. (bud/esa)

Sumber: