Kampung Pink Siap Bersaing

Kampung Pink Siap Bersaing

TANGERANG - Kampung Pink di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Tangerang, resmi menjadi kampung tematik. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Herman Sumarwan meresmikan langsung kampung tersebut. Dengan adanya penmabhan kampung tematik di Kota Tangerang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat melalui sumber daya yang ada. "Ini menjadi program unggulan Pemkot Tangerang untuk membangun kampung, artinya masyarakat sendiri yang menentukan akan seperti apa kampungnya. Kita akan support untuk mewujudkannya,"ujarnya usai meletakan batu pertama di Kampung Pink, Rabu (4/11). Herman menambahkan, Kampung Pink ini juga dibantu oleh PT. Propan Raya untuk pengecatannya agar menarik dengan warna-warna cat. "Tujuan Program Kampung Kita, diharapkan masyarakat dapat membangun kampung berkonsep Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS). Saat ini di 13 Kecamatan sudah ada kampung tematik, semuanya yang mengkonsepkan masyarakat yang ada di kampung tersebut,"paparnya. Ia menjelaskan, dalam proses pembangunan awal, harus disertakan protokol kesehatan. Wajib menggunakan masker, disediakan hand sanitizer dan sarana cuci tangan, serta menjaga jarak. "Kedepan, Kampung Pink ini akan menjadi pilot project dalam pembangunan kampung tematik lainnya di Kota Tangerang,"ungkapnya. Herman berharap, masyarakat bisa terus bersaing membangun kampungnya dengan cara tersebut kampung yang ada di Kota Tangerang lebih kelihatan menarik. "Saya meminta masyarakat yang sudah mempunyai kampung tematik untuk menjaganya, kalau bisa lebih ditingkatkan lagi apa yang menjadi unggulan kampung tersebut,"tutupnya (ran)

Sumber: