Sekolah Ikutan Siaga Corona

Sekolah Ikutan Siaga Corona

TANGERANG - Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang, mengintruksikan ke seluruh sekolah di Kota Tangerang untuk melakukan sosialisasi untuk gerakan hidup sehat dan bersih. Gerakan tersebut dilakukan karena ada intruksi Walikota Tangerang, salah satu gerakan hidup sehat dan bersih adalah mencuci tangan setelah melakukan kegiatan dengan sabun. Kepala Dindik Kota Tangerang Masyati mengatakan, gerakan tersebut karena untuk mencegah dan mengantisipasi virus corona dengan cara mudah. Maka itu, semua siswa diwajibkan untuk selalu mencuci tangan dengan sabun sebelum maupun setelah melakukan kegiatan. "Kemarin ada intruksi dari Pak Walikota, bahwa untuk menangkal dan mencegah virus corona dengan mudah adalah menjaga pola hidup sehat. Untuk itu, saya mengintruksikan kembali agar sekolah bisa menerapkan gerakan hidup sehat dan bersih kepada siswanya,"ujarnya saat ditemui Tangerang Ekspres di ruang kerjanya, Rabu (4/3). Masyati menambahkan, beberapa sekolah juga sudah menerapkan pola hidup sehat dan bersih, bahkan ada sekolah yang juga menjadi sekolah adiwiyata. Tetapi dengan adanya intruksi dari pimpinan, pastinya harus dijalankan untuk kepentingan bersama. "Penerapan pola hidup sehat dan bersih tidak hanya karena ada corona saja, melainkan akan terus diterapkan karena ini untuk kepentingan bersama. Jadi siswa sebelum belajar ataupun sesudah belajar mereka harus mencuci tangan mereka,"paparnya. Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Gondrong 4 Chustinawati menjelaskan, dengan adanya intruksi yang dikeluarkan oleh Walikota, seluruh siswanya dan juga para guru diwajibkan untuk mencuci tangang dengan sabun sebelum melakukan aktivitas dan sesudah melakukan aktivitas. "Di sekolah kami selama ini telah membiasakan para murid menerapkan PHBS, seperti cuci tangan dengan sabun, buang sampah pada tempatnya, pilah sampah, dan juga PHBS lainnya,"ungkapnya. (ran)

Sumber: