Kalumpang, Perkampungan yang Mulai Tertata

Kalumpang, Perkampungan yang Mulai Tertata

PADARINCANG – Kampung Kalumpang menjadi pilihan Pemerintah Desa Kalumpang, Kecamatan Padarincang, untuk mengikuti Kampung Bersih dan Aman Kabupaten Serang 2019. Lebih tepatnya, lingkungan RT 04 RW 01. Staf Pemerintah Desa Kalumpang Iman Firman mengatakan alasan penunjukan lingkungan RT 04 RW 01, Kampung Kalumpang. Yakni, perkampungan ini telah tertata. Terutama rumah penduduknya. Di perkampungan yang dihuni oleh sekira 40 kepala keluarga (KK) ini, semuanya menghadap ke jalan kampung. Konstruksi jalannya pun beton. “Di RT 04 RW 01, Kampung Kalumpang, pembangunan jalan beton yang membelah kampung baru selesai dibangun beberapa waktu lalu. Rencananya, jalan itu akan dijadikan ujung tombak kampung tersebut untuk bersaing di Lomba Kampung Bersih dan Aman tingkat Kabupaten Serang,” ujar Iman, Rabu (28/8). Menurutnya, untuk Lomba Kampung Bersih dan Aman ini, Pemerintah Desa Kalumpang akan membantu pengurus dan warga RT 04 RW 01 menghiasi jalan beton di perkampungan tersebut. Gapura selamat datang pun akan dibangun. Kemudian, dilanjutkan dengan pemagaran di pinggir sepanjang jalan beton. Tidak hanya itu, lanjut Iman, Pemerintah Desa Kalumpang juga akan menyediakan tong sampah di setiap rumah warga RT 04 RW 01. Pemerintah desa berharap, agar warganya mulai membiasakan diri membuang sampah pada tempatnya. “Selain itu, jalan beton yang membelah kampung pun akan kami cat warna-warni untuk memperindah suasana kampung. Warga sekitar juga diminta memperindah halaman rumah masing-masing agar suasana lingkungan mereka menjadi semakin asri,” katanya. Ketua RT 04 RW 01, Kampung Kalumpang, Sohani mengaku bahwa sosialisasi Lomba Kampung Bersih dan Aman belum disampaikan secara menyeluruh oleh pemerintah desa. Kendati demikian, ia memastikan, warganya sangat mendukung perlombaan yang akan melibatkan 326 RW tersebut. Warga pun menyatakan kesiapannya untuk bergotong royong membersihkan dan memperindah kampungnya agar bisa meraih hasil maksimal pada Kampung Bersih dan Aman. “Kami berharap, usai lomba, kampungnya bisa lebih maju, khususnya di bidang kebersihan dan keamanan lingkungan. Selain itu, usai lomba ini juga warga diharapkan semakin rajin menjaga kebersihan lingkungannya agar keindahan kampung bisa terjaga,” ujar Sohani. (rio/ang/don/ags)

Sumber: