Polda Metro Kirim Intelijen Pantau Rencana Penutupan Bandara Soetta
Pasca penetapan tersangka Habib Rizieq Shihab oleh Polda Metro Jaya, kini mulai banyak beredar ajakan untuk menutup jalan menuju Bandara Soekarno-Hatta (Soetta). Ajakan ini dimaksudkan untuk menyambut Rizieq bila kembali ke Indonesia. Meski belum dipastikan kebenarannya, Polda Metro Jaya tetap mengantisipasi dengan melakukan pemantauan. "Kita tetap antisipasi. Nanti kita lihat melalui intelijen, bagaimana perkembangannya,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono, Rabu (31/5) Dia meyakini bahwa masyarakat tidak akan mudah terprovokasi dengan selebaran itu. “Tentu kami kan lihat masyarakat sudah mulai cerdas, sudah mulai pintar, dan tahu mana yang betul mana yang salah,” sambung dia. Sementara itu, Ketua Bantuan Hukum FPI sekaligus Pengacara Rizieq, Sugito Atmo Pawiro membenarkan adanya selebaran tersebut. Namun, kata dia, selebaran itu bukanlah dari FPI, tapi dari simpatisan. “Benar ada selebaran, dari simpatisan HRS (Habib Rizieq Shihab). Kalau dari kelaskaran pasti ada logo Laskar FPI,” kata dia. (elf/JPG)
Sumber: