Kuota CPNS Kota Tangsel 250 Orang

Jumat 31-08-2018,07:10 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

CIPUTAT-Pemkot Tangsel sampai saat ini masih kekurangan pegawai negeri sipil (PNS). Saat ini kota pemekaran dari Kabupaten Tangerang tersbeut memiliki sekitar 5.600 PNS dan idealnya memiliki 8.000 PNS. Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, Tangsel memang masih kekurangan PNS. "Kita butuhnya sekitar 8.000 PNS namun, saat ini Tangsel hanya punya sekitar 5.000 sampai 5.600 TKS yang tersebar disemua organisasi perangkat daerah," ujarnya kepada Tangerang Ekspres. Pria yang biasa disapa Pak Ben tersebut menjelaskan, Pemkot Tangsel telah mengajukan formasi 1.000 lowongan penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi birokrasi (Kemenpan RB). Saat ini Pemkot masih menunggu jawaban dari Kemenpan RB. "Berdasarkan pengalaman sebelumnya, kita pernah mengajukan formasi CPNS untuk 1.000 orang namun, hanya dikabulkan sekitar 20 persennya oleh Kemenpan RB," tambahnya. Mantan pegawai Pemkab Tangerang itu menjelaskan, 1.000 CPNS yang diajukan terdiri dari berbagai latar belakang pendidikan. Tes CPNS tersebut menurutnya mudah-mudahan formasinya sama dengan yang diajukan. "Dulu kita mengajukan dan hanya dapat 250 PNS," jelasnya. Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan dan Pendidikan (BKPP) Kota Tangsel Apendi mengatakan, pelaksanaan CPNS masih belum menemukan tanggal yang pasti. "Namun, Kemenpan RB memberikan sinyal pelaksanaan CPNS akan digelar setelah perhelatan Asian Games 2018," ujarnya. Apendi menambahkan, nantinya 1.000 CPNS yang diusulkan berapapun yang disetujui jumlahnya oleh Kemenpan RB akan mengikuti tes. Jika memenuhi kriteria bisa lulus dan CPNS tersebut bisa berasal tenaga kerja sukarela (TKS) maupun dari umum. "Sekrang kita tinggal nunggu keputusan dari Kemenpan RB," tambahnya. Masih menurutnya, saat ini Pemkot Tangsel memiliki 5.600 PNS, sedangkan TKS sekitar 8.000 orang. Dari jumlah tersebut, PNS untuk OPD yang berdinas di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kesehatan, Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Bangunan dan Penataan Ruang masih kekurangan. Ia mencontohkan, saat ini Pemkot Tangsel masih kekurangan tim inftrastruktur, contohnya insinyur dan lainnya. "Kita masih kekurangan PNS yang memiliki keahlian khusus, contohnya dokter dan lainnya," jelasnya. (bud)

Tags :
Kategori :

Terkait