Dewan Desak PU Perbaiki Drainase

Rabu 25-10-2017,08:15 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

SERPONG-Banjir menjadi mimpi buruk bagi sebagian warga Pamulang. Kalangan Dewan Kota Tangsel meminta Pemkot Tangsel serius menangani masalah ini. Anggota Komisi IV DPRD Tangsel Drajat Sumarsono mengatakan, pihaknya mempertanyakan fungsi Tandon Bukit Pamulang Indah (BPI) sudah direvitaliasi. Mestinya, jika tandon sudah diperbaiki tidak lagi ada banjir. “Pengerukan kali dan drainase juga harus lebih dioptimalkan,” ujarnya, Selasa (24/10). Dia mengatakan, permasalahan banjir bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, melaikan masyarakat juga warga yang harus berperan aktif dalam melestarikan lingkungan. Yaitu dengan cara tidak membuang sampah sembarangan ke dalam kali yang dapat membuat aliran air tersumbat sampah. Lebih lanjut pihaknya mengharapkan Pemprov Banten segera mengevaluasi Perda Drainase terpadu, sehingga dapat segera diterapkan agar dapat mengatasi masalah banjir di wilayah Tangsel. “Saat ini fasilitasi dari provinsi baru turun perdanya, mudah-mudahan tahun depan dapat segera dieksekusi,” tambah anggota Dewan dari PDIP ini. Terpisah, anggota Komisi IV Rizky Jonis mengatakan, daerah Pamulang sejatinya sudah minim daerah serapan air karena banyaknya saluran air yang tersumbat akibat ditutup warga dan maraknya pembangunan klaster perumahan yang tidak menyisakan ruang terbuka hijau bagi penyerapan air. Dia menilai, tandon BPI kini belum efektif menyerap air. “Kondisi yang ada sekarang adalah karena daerah yang berada di wilayah cekungan tidak ada serapan air maka sering mengalami kebanjiran,” ujarnya. Ia juga meminta Pemkot Tangsel menambah daerah terbuka hijau dan melakukan perbaikan drainase. Dia menilai pengerukan sungai untuk memperdalam aliran air tidak memecahkan masalah banjir di Tangsel. Sebab masalah utama banjir terdapat pada buruknya sistem drainase. “Kalau drainasenya tidak benar dan ruang terbuka hijaunya berkurang ya, percuma juga. Itu tidak akan menyelesaikan masalah,” pungkasnya. (mg-6/esa)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler