TANGERANGEKSPRES.ID - Komisi Kepolisian Nasional atau Kompolnas tinjau Polsek Pasar Kemis, di Jalan Raya Pasar Kemis, Kecamatan Pasar Kemis, kabupaten Tangerang, Rabu (2/7/2025).
Kapolsek Pasar Kemis AKP Syamsul Bahri, melalui Wakapolsek Pasar Kemis AKP Rohyadi menjelaskan, peninjauan Kompolnas ke Polsek Pasar Kemis dalam rangka visitasi Kompolnas Award 2025.
"Setelah pembukaan dan sambutan-sambutan, dilanjutkan dengan sejumlah rangkaian acara," jelasnya, kepada Tangerang Ekspres.
Rangkaian setelah pembukaan dan sambutan-sambutan, lanjutnya, meliputi tanya jawab kepada unsur Forkopimcam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) Pasar Kemis dan Forkopimcam Sindang Jaya, lurah, kades, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.
Lalu, Tim Kompolnas melaksanakan kegiatan visitasi penilaian Kompolnas Awards 2025 di Polsek Pasar Kemis.
Kemudian, Tim Kompolnas melaksanakan diskusi dengan tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda yang hadir.
Selanjutnya, Tim Kompolnas melaksanakan diskusi dengan personel Polsek Pasar Kemis, para Bhabinkamtibmas, jajaran Polsek Pasar Kemis dan dilanjutkan pemantauan menuju ke ruangan-ruangan pelayanan publik.
"Terakhir, doa dan penutup," imbuhnya.