Lindas Pengendara Motor di Jalan Raya Rajeg - Pasar Kemis, Sopir Wing Box Menyerahkan Diri

Jumat 15-11-2024,14:09 WIB
Reporter : Zakky Adnan
Editor : Sihara Pardede

TANGERANGEKSPRES.ID - Sopir truk wing box milik PT NAC melindas pemotor di Jalan Raya Rajeg - Pasar Kemis, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten, tepatnya depan pabrik panci PT Suggo Sumacon, Kamis (14/11/2024).

 

Pengemudi truk wing box bernomor polisi A 9667 ZA bernama Sutomi Hidayat (34), warga Kampung Jati, RT 07 RW 08, Desa Jati Mulya, Kecamatan Tambun, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menyerahkan diri ke Kantor Polsek Rajeg.

 

Hal itu disampaikan oleh Kapolsek Rajeg AKP H Akhmad Hajaji melalui keterangannya saat dikonfirmasi Tangerang Ekspres, Jumat (15/11/2024).

 

"Sopir langsung datang ke Polsek Rajeg setelah peristiwa kecelakaan yang terjadi sekitar jam 20.05 WIB itu," kata AKP H Akhmad Hajaji.

 

Untuk diketahui, lanjutnya, korban yang terlindas truk ialah Aba Sutisna (44), warga Kampung Gunung Sari, RT 01 RW 01, Desa Gunung Sari, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang.

 

Korban diketahui melaju dengan mengendarai sepeda motor Honda Beat warna putih bernomor polisi A 4655 VHX, dari arah Pasar Kemis menuju Kukun dan ingin mendahului truk wing box yang ada di depannya.

 

Namun belum sempat melewati truk, ada kendaraan lain. Sehingga korban berada di tengah antara truk wing box dengan kendaraan lain. Korban tidak dapat mengontrol kendaraannya hingga berbenturan dengan truk wing box dan korban masuk kebawah truk wing box juga terlindas.

 

"Korban meninggal dunia dan dievakuasi ke RSUD Tangerang. Kasus ini sudah kami limpahkan ke Laka Polresta Tangerang," imbuhnya. (*)

Kategori :