Tabrani Kunjungi Kecamatan Pamulang, Pastikan Pelayanan Tetap Berjalan

Kamis 17-10-2024,16:03 WIB
Reporter : Tri Budi
Editor : Sihara Pardede

 

Dalam monitoring tersebut, pria yang juga menjabat Kepala Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten tersebut menekankan beberap hal kepada camat dan pegawai Kecamatan Pamulang.

 

Mulai dari agar tetap disiplin dalam bekerja, pelayanan masyarakat tidak boleh terkurangi dan kalau perlu ditingkatkan. "Ketiga jaga netralitas ASN didalan kegiatan Pilkada ini. ASN itu tetap menjadi pelayan masyarakat," tuturnya.

 

Tabrani mengaku, saat monitoring dirinya tidak menemukan pegawai yang melanggar. Namun, bila nantinya ada pegawai yang tidak displin, maka atasannya akan dipanggil terlebih dahulu. 

 

"Kalau kedapatan melanggar akan kita lakukan pembinaan secara berjenjang, mulai dari misalnya tingkat kelurahan, kecamatan dan dinas," tuturnya.

 

"Kalau memang nanti sudah kebiasaan seperti itu sanksi kan sudah disiapkan oleh BKPSDM. Ada hukuman ringan, sedang dan berat," tutupnya.

 

Sementara itu, Camat Pamulang Mukroni mengucap syukur atas kunjungan yang dilakukan Pjs. Wali Kota Tangsel ke Kantor Kecamatan Pamulang. "Alhamdullah kita dikunjungi Pak Pjs. Wali Kota. Ini pembinaan kepada pegawai," ujarnya.

 

Mukroni menambahkan, hal tersebut menjadi atensi kedepan dalam membangun sebuah wilayah perlu adanya kerjasama dan kolaborasi dengan semua pihak. "Pesan Pak Pjs. tentunya sama-sama menjaga kondusitas wilayah dan jelang pilkada tentu kita bersikap bijak dan menjaga netralitas ASN," tambahnya. (*)

 

Tags :
Kategori :

Terkait