Apa Penyebab Rumah Roboh di Pakuhaji, Kabupaten Tangerang?

Kamis 09-02-2023,14:17 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANGEKSPRES.CO.ID - Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang terus mendata rumah warga yang roboh akibat bangunannya sudah rapuh dan juga tidak layak huni. Data tersebut nantinya untuk bisa membantu mereka kembali membangun rumah yang layak dan kokoh. Selama ini, rumah roboh di wilayah Kecamatan Pakuhaji lantaran bangunan sudah tua dan juga ada yang terkena imbas angin puting beliung pada saat kondisi cuaca ekstrem. Camat Pakuhaji Asmawi mengatakan, rumah roboh di wilayahnya terjadi karena bangunannya yang sudah rapuh. Bahkan saat peninjauan langsung, rumah tersebut kebanyakan bangunannya dari bambu atau kayu yang usianya tidak bisa lama. "Saat rumah roboh, saya dan staf langsung meninjau rumah yang roboh dan dilihat rumah warga tersebut dari bambu biliknya dan tulang rumah mereka dari kayu yang usianya memang tidak bisa tahan lama,"ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Kamis, 9 Febuari 2023. Asmawi menambahkan, rumah tersebut saat ini sudah didata dan sedang dalam proses pengajuan program untuk bisa dibangun kembali. Karena, untuk rumah yang roboh bagi warga yang kurang mampu, akan dibantu dari berbagai program. "Saya harap masyarakat yang lain jika rumahnya sudah tidak layak untuk segera menghubungi pemerintah desa. Karena, nantinya akan dibantu dalam program bedah rumah. Kalau dibiarkan, khawatir rubuh dan memakan korban jiwa,"ujarnya. Reporter: Randy Yastiawan Editor: Sutanto Ibnu Omo

Tags :
Kategori :

Terkait