Rayakan 2nd Anniversary, UCO Ajak Anggota Gowes Bareng Depok-Tangsel

Selasa 27-09-2022,03:07 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANGEKSPRES.CO.ID-Tanggal 22 September 2022 merupakan hari bersejarah bagi United Clovis Owner (UCO) Indonesia. Lantaran, tepat di tanggal itu, dua tahun lalu komunitas ini terbentuk. Untuk merayakan momen penting tersebut, Komunitas UCO Indonesia, mengajak anggota dan goweser lain keliling Depok hingga Tangsel. Acara yang mendapat dukungan berbagai pihak ini digelar pada Minggu (25/9). Untuk diketahui, Komunitas UCO ini merupakan perkumpulan pesepeda khusus bagi pemilik sepeda United tipe Clovis. Keberadaan komunitas ini, secara resmi diakui oleh United Bike Indonesia. Pada awalnya, Komunitas UCO ini lahir dari media sosial Instagram. Tingginya respons pemilik sepeda Clovis, membuat admin merangkum para pencinta sepeda jenis MTB ini ke dalam grup WhatsApp, Telegram, Facebook dan Strava. "Hingga kini, anggotanya lebih dari 176 goweser dari berbagai daerah," ungkap Devy Can, salah satu anggota UCO, kepada Tangerang Ekspres, kemarin. Dengan dibentuknya grup WhatsApp, Telegram Grup, Facebook dan Strava membuat anggota di komunitas ini makin interaktif. Walhasil berbagai event pun berhasil digelar. Seperti gowes bareng di Trek Cihuni Bike Park, Montain Bike BSD, Saung Cisadane, Cisauk Loop, Nanjak Hambalang hingga kulineran di Bukit Hambalang serta beberapa balapan lokal yang diikuti oleh tim dari anggota UCO. Dan, yang terbaru, UCO menggelar gowes bareng yang dihelat pada Minggu (25/9) kemarin. Devy melanjutkan, untuk kegiatan Aniversary UCO yang ke dua ini kemarin, diselenggarakan di Kampung Sijalu, Cinangka Depok. Setelah itu, peserta menggelar funbike dengan jarak tempuh kurang lebih 30 km yang melintasi daerah Sawangan, Bojong Sari, Cinangka, Pamulang, Pondok Cabe Kota Tangsel. "Selain mempererat silaturahmi antar anggota Komunitas UCO acara ini juga menjadi ajang temu kangen dan bagi bagi doorprize yang disediakan oleh sponsor," imbuh Dian Apriandi, salah satu panitia funbike. Tak hanya itu, dari pihak United Bike, juga turut mendukung gelaran ini dengan menurunkan satu unit sepeda united Detroit sebagai doorprize utama. "Kami mengucapkan terima kasih kepada United Bike dan juga sponsor seperti: ATR Cycling, Hydrococo, Fitbar, Suiyobi Shop, Deft Barber, HS Tend, Gilby Advertising dan Toko Bangka Sepeda Bandung karena tanpa kehadiran para sponsor acara ini tidak akan sesukses dan semeriah ini," ucapnya. (ril/esa)

Tags :
Kategori :

Terkait